-->
  • Jelajahi

    Copyright © Indometro Media
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    JustMarkets

    Temukan Kami DI Fb

    Meningkatakan Kesehatan Lansia, Pemdes Tenggarrejo Menyelenggarakan Posyandu Lansia

    Rabu, 20 Maret 2024, Maret 20, 2024 WIB Last Updated 2024-03-20T08:13:14Z

    Follow Yok Frend :

    @adv_kaharudinsyah.sh


    Tulungagung-Indometro.id- Dalam rangka meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan sosial lanjut usia yang berkwalitas, Pemerintah Desa  Tenggarrejo menyelenggarakan kegiatan Posyandu (Pos Pelayanan Terpadu) Lansia (Lanjut Usia).


    Kegiatan ini dilaksanakan satu bulan dua kali, pada Rabu (20/3/2024) minggu kedua, bertempat di Balai Desa Tenggarrejo, Kecamatan Tanggunggunung Kabupaten Tulungagung.


    Dalam Kegiatan Pelayanan tersebut dilakukan oleh Bidan Desa, Sri rahayu dan Kader Posyandu Lansia yang diikuti kurang lebih 60 Lansia.


    Kepala Desa Tenggarrejo Mudjito, saat ditemui di kantornya menjelaskan bahwa Posyandu Lansia adalah sebagai wadah para Lansia untuk lebih mengoptimalkan kesehatan, baik sehat fisik maupun mental spiritualnya.


    Mudjito melanjutkan, mengawali kegiatan tersebut para Lansia diajak mengikuti senam yang sesuai dengan kapasitasnya, kemudian setelah itu para Lansia mendapatkan pelayanan pemeriksaan dan penyuluhan kesehatan secara gratis.


    “Pelayanan dalam kegiatan Posyandu Lansia meliputi pemeriksaan kesehatan, pemberian obat juga konseling pemeriksa tensi darah, gula darah, asam urat dan kolesterol serta Pemberian Makanan Tambahan (PMT),” terang Mudjito.


    “Dengan diadakannya Posyandu Lansia agar dapat meningkatkan kesehatan dengan cara pola hidup sehat, misalnya mengatur pola makan sesuai kebutuhan gizi Lansia, selain itu jangan lupa istirahat yang cukup, olahraga ringan yang bisa dilakukan di rumah,” imbuhnya.


    Kemudian menurut Kades, hal ini bertujuan untuk mendukung para lansia untuk peduli terhadap kesehatan, agar tetap produktif, serta mengoptimalkan fungsi fisik agar Lansia senantiasa hidup sehat jauh dari penyakit.


    “Jadi, walaupun usia senja tetap bisa menikmati hidup dengan bahagia, sehat, mandiri dan berdaya guna,” pungkasnya.(AG

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini