-->
  • Jelajahi

    Copyright © Indometro Media
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    >

    Temukan Kami DI Fb

    Pemkab Bener Meriah Serah Terima Penlok Aset Pemda Dengan BPN Wilayah Aceh

    batnews.site
    Kamis, 24 Juni 2021, Juni 24, 2021 WIB Last Updated 2021-06-24T01:25:05Z

    Ads:

    REDELONG, indometro.id – Pelaksana Tugas Bupati Bener Meriah Dailami yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Drs. Haili Yoga, M.Si, Rabu (23-06-2021) menyerahkan sebanyak 27 berkas penetapan lokasi rencana sertifikasi aset tanah milik Pemkab Bener Meriah di ruang kerja Sekda.

    Pantauan diruang kerja Sekretaris daerah saat itu, ke-27 berkas persiapan penetapan lokasi rencana sertifikasi lahan aset Pemerintah daerah tersebut diserahkan Sekda Drs. Haili Yoga, M.Si kepada Kepala Badan Pertanahan Nasional Wilayah Aceh melalui Badan Pertanahan Kabupaten Bener Meriah.

    Program ini adalah hasil komitmen dengan KPK untuk melakukan sertifikasi atas aset Pemerintah Daerah Bener Meriah yang berjumlah sebanyak 100 bidang diawali dengan 27 berkas.

    Tampah hadir dalam acara tersebut Wakapolres Bener Meriah Kompol Risnan Aldino, SIK, Assisten Pemerintahan, Keistimewaan Aceh dan Kesejahteraan Rakyat Setdakab Bener Meriah Drs. Mukhlis, Kapala Bidang Badan Pertanahan Nasional Aceh, Kepala Badan Pertanahan Bener Meriah, dan Kepala Dinas Pertanahan Kabupaten Bener Meriah Mahfudah, SH,.MH.

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini