-->
  • Jelajahi

    Copyright © Indometro Media
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    >

    Temukan Kami DI Fb

    Wakil Ketua DPRD : Perusahaan Mesti Punya Jalan Sendiri Untuk Operasional

    redaksi
    Rabu, 17 Maret 2021, Maret 17, 2021 WIB Last Updated 2021-03-17T05:22:32Z

    Ads:

    Perusahaan Mesti Punya Jalan Sendiri Untuk Operasional


    Riau, indometro.id - Wakil Ketua DPRD Indragiri Hulu, Riau Suwardi Ritonga meminta semua perusahaan memiliki  jalan operasional sendiri sehingga tidak merusak badan jalan kabupaten dan nasional.

    Karena, kemacetan, lakalantas selama ini kerap terjadi akibat rusaknya badan jalan. Banyak kendaraan operasional perusahaan melewati jalan dengan kelebihan muatan atau bertonase tinggi justru menimbulkan masalah baru.

    "Misalnya, tabrakan, mobil terbalik. Karena harus ada solusinyq, jika masih tetap melewati jalan yang dibangun pemerintah, maka tonase harus standar, " kata Wakil Ketua DPRD Indragiri Hulu Suwardi Ritonga di Rengat, Selasa (16/3).

    Untuk menertibkan itu, Pemerintah Indragiri Hulu harus tegas dan menegakkan aturan tanpa pandang bulu, dan pemberian saksi tegas bagi pemilik usaha yang membandel.

    Legislatif dari Fraksi Gerindra ini juga menyebutkan, tidak terlalu sulit untuk mengecek dan mengontrol semua kendaraan operasional perusahaan, namun perlu dilakukan secara berkelanjutan dan harus ada efek jera.

    "Hal ini untuk jangka panjang dan kepentingan umum," sebutnya.

    Bahkan, jika semua perusahaan memiliki jalan sendiri, justru menguntungkan banyak pihak, baik perusahaan itu maupun daerah dan masyarakat.

    Perusahaan yang berada di sejumlah kecamatan se Indragiri Hulu, selain diberikan surat himbauan, teguran juga mesti ada MoU kesepakatan.

    Dinas Perhubungan Inhu, dalam hal sebagai instansi yang bertanggungjawab harus bekerja maksimal, tegas dan menggelar  razia. Tanpa itu semua, maka pihak perusahaan tetap saja membandel, bahkan jika dinilai ada terindikasi pelanggaran, mesti diberikan sanksi tegas.

    "Mari semua pihak jaga kondisi daerah, jalan dan kenyamanan," himbaunya.

    Masyarakat yang berada dilintas jalan raya justru tidak aman, tidak nyaman dengan banyaknya kendaraan bertonase tinggi setiap hari melewati jalan tersebut. Kebisingan justru membuat ketidaknyamanan itu siang dan malam.

    "Selama reses kelapangan, saya banyak menjumpai kendaraan bertonase tinggi," terang Suwardi Ritonga dari Fraksi Gerindra DPRD Indragiri Hulu yang dikenal vokal ini.

    Masukan dan aspirasi masyarakat perlu disikapi dengan baik, harus ada solusinya. Sehingga jangka panjang Indragiri Hulu bebas dari kerusakan jalan. 

    (Asri).

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini