-->
  • Jelajahi

    Copyright © Indometro Media
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    >

    Temukan Kami DI Fb

    Kelurahan Padang Merbau Serahkan Bantuan Kepada 50 Kepala Keluarga Korban Bencana Banjir

    Rabu, 02 Desember 2020, Desember 02, 2020 WIB Last Updated 2020-12-02T09:50:04Z

    Ads:



    TebingTinggi.indometro.id - Rabu (2/12/2020), Kelurahan Padang Merbau Kecamatan Padang Hulu Kota Tebing Tinggi menyerahkan batuan berupa sembako kepada 50 KK warga masyarakat yang kemarin tertimpa musibah bencana banjir. Bantuan diserahkan langsung oleh Lurah Ady Kesuma SH bersama Aparat kelurahan dan Kepala Lingkungan 3 Bagus Prayogi, Kepala Lingkungan 4 Junaidi, Kepala Lingkungan 5 Dwika Handayani serta Kepala Lingkungan 6 Trisna. 

    Adanya bantuan yang diberikan oleh pihak kelurahan Padang Merbau ini meringankan sedikit beban yang dirasakan oleh masyarakat terutama yang menjadi korban dari bencana banjir besar yang terjadi sabtu lalu. Masyarakat berterima kasih kepada pihak kelurahan.
    Abdullah ( 55Thn) salah seorang warga lingkungan 4 menyatakan rasa syukur dan terima kasih yang tak terhingga seraya menyalami lurah dan kepala lingkungan yang hadir saat itu. 

    "Terima kasih ya pak, semoga bantuan ini menjadi darah daging bagi kami dan semoga banjir seperti ini tidak terjadi lagi di Kota Tebing Tinggi" katanya. Selesai menyerahkan bantuan, Lurah dan Kepala Lingkungan beserta Aparat Kelurahan Padang Merbau Kecamatan Padang Hulu Kota Tebingtinggi kembali Kantor untuk bertugas di Posko banjir . Menurut Lurah Ady Kesuma SH , Kantor Lurah saat ini dijadikan Posko dalam rangka Antisipasi bila ada banjir susulan dan akan standby sampai dengan pukul 18.00 Wib setiap harinya hingga tanggal 10 Desember 2020. Pihak kelurahan masih tetap waspada alih-alih jika banjir suslan benar terjadi mengingat setiap akhir tahun Tebing Tinggi selalu mengalami banjir meski tidak separah yang kemarin.

    (Skn.53)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini