-->
  • Jelajahi

    Copyright © Indometro Media
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    >

    Temukan Kami DI Fb

    Pjs Bupati Kuansing Roni Rakhmat Gelar Silaturahmi Dengan ASN

    redaksi
    Selasa, 29 September 2020, September 29, 2020 WIB Last Updated 2020-09-29T03:34:17Z

    Ads:

    Pjs Bupati dan Sekda Kuansing menuju ruang rapat

    Riau .indometro.id - Pjs Bupati Kuantan Singingi, Provinsi Riau Roni Rakhmat menggelar silaturahmi dengan Aparatur Sipil Negara (ASN) mengawali hari perdana kerja. Selain itu, juga berkoordinasi dengan Pajabat Pemda. 

    " Saya bangga atas sambutan semua pihak, mohon dukungannya agar menjalankan tugas lebih optimal," kata Pjs Bupati Kuansing Roni Rakhmat di Teluk Kuabtan, Selasa.

    Ia mengatakan, amanah yang diberikan oleh Gubernur Riau harus dapat dilaksanakan dengan baik, pelayanan kepada masyarakat tetap optimal. Karenanya, semua Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) bisa bersama - sama meningkatkan kinerja.

    Pjs Bupati berharap seluruh ASN Pemerintah Daerah (Pemda) tetap menjaga kesehatan, mentaati protokol kesehatan sehingga terhindar dari Pandemi Covid-19. Dengan demikian pelayanan kepada masyarakat tetap berjalan dengan baik.

    " Semua kegiatan tahun 2020 harus selesai dan sukses, mari bekerja dengan baik," pintanya.

    Pjs Bupati terlihat akrap dengan sejumlah Kepada Dinas, Badan dan staf Pemerintahan Kabupaten (Pemkab). Banyak yang berharap Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 9 Desember 2020 akan sukses.

    ASN Pemkab Kuansing yang bertugas salah satu OPD menyebutkan, Pjs Bupati yang diberikan amanah oleh Gubernur Riau untuk bertugas di Teluk Kuantan karena Bupati Mursini mengikuti Pilkada sebagai calon Bupati untuk 2021-2026 mendatang.

    " Pjs Bupati akan melanjutkan kepemimpinan Mursini, kinerja pemerintah tetap berjalan optimal," terangnya.

    Salah satu masyarakat Kota Teluk Kuantan  AM mengatakan, Pjs Bupati Kuansing Roni Rakhmat dapat mengarahkan, memberikan ketegasan agar seluruh pegawai tetap netral dan tidak memihak salah satu pasangan calon Pilkada.

    " Kami menunggu kebijakan Pjs Bupati agar memberikan tekanan tegas kepada seluruh ASN," pintanya. 

    (Asri).

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini