-->
  • Jelajahi

    Copyright © Indometro Media
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    >

    Temukan Kami DI Fb

    PKK Inhu Wakili Riau Tingkat Nasional 2020.

    redaksi
    Jumat, 14 Agustus 2020, Agustus 14, 2020 WIB Last Updated 2020-08-14T04:11:35Z

    Ads:

    Ketua PKK Inhu Ikut Panen Sayur di kebun anggota.


    Riau, indometro.id  - Kelompok Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Indragiri Hulu, Provinsi Riau berhasil terpilih mewakili daerah ke tingkat nasional 2020, hasil proses seleksi yang dilaksanakan oleh tim secara terbuka dan memiliki nilai tertinggi.

    " Prestasi ini menjadi motivasi bagi anggota, pengurus dan masyarakat," kata Ketua Tim Penggerak PKK Indragiri Hulu  Rezita Meylani Yopi, di Rengat, Jum'at.

    Ketua PKK mengatakan, keberhasilan itu mendorong semua pihak untuk terus berprestasi kedepannya, mengembangkan program yang ada, khususnya  Desa Tasik Juang (SP 3), Kecamatan Lubuk Batu Jaya yang terpilih mewakili Riau dapat menjadi contoh daerah lain di Indragiri Hulu.

    Masyarakat  Desa Tasik Juang, sangat bangga dan apresiasi tinggi atas kesuksesan itu,  anak-anak PAUD, kader PKK  menyambut meriah kedatangan Rezza Meylani dan rombongan saat mengunjungi kelompok yang sukses tersebut.

    " Semua terlihat optimis dan semangat untuk terus berkembang," ujarnya.

    Kelompok  PKK di Desa Juang tersebut berhasil mengembangkan produk sayuran, apotik hidup dan beragam kreativitas kerajinan tangan salah satunya pakaian, itu semua untuk membantu pendapatan keluarga.

    Ketua PKK Inhu Rezita Meylani Yopi menyerahkan secara simbolis bibit kangkung menggunakan sterofoam bekas untuk kelompok tersebut, dan memberikan binaan agar kedepan lebih maju lagi.

    Rezita Meylani Yopi menyampaikan, suksesnya program "HATINYA PKK" yakni Halaman, Asri, Teratur, Indah dan Nyaman merupakan binaan TP PKK Inhu di Desa Tasik Juang, Kecamatan Lubuk Batu.

    " Binaan PKK ini menorehkan prestasi membanggakan, mengharumkan nama baik Inhu," ucapnya.

    Oleh karenanya, atas nama TP PKK Inhu Rezita mengucapkan selamat dan apresiasi yang setinggi-tingginya atas keberhasilan dan ide cemerlang Desa Tasik Juang dalam menjalankan 10 program PKK.

    Rezza mengajak semua pihak, masyarakat untuk terus berkesinambungan memanfaatkan lahan yang ada untuk menanam tanaman produktif, karena dapat membantu ekonomi keluarga. (Asri).
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini