-->
  • Jelajahi

    Copyright © Indometro Media
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    JustMarkets

    Temukan Kami DI Fb

    Mahasiswa Diajak Berperan Aktif Sukseskan Pemilu

    redaksi
    Kamis, 04 Oktober 2018, Oktober 04, 2018 WIB Last Updated 2018-10-04T03:15:43Z

    Follow Yok Frend :

    @adv_kaharudinsyah.sh
    Mahasiswa Diajak Berperan Aktif Sukseskan Pemilu
    Foto/Repro
    INDOMETRO.ID - Jelang pemilu 2019 mendatang, Dewan Pengurus Pusat (DPP) Garda NKRI mengadakan rapat akbar mahasiswa se-Indonesia di Hotel Alia Cikini, Jakarta Pusat, 4-6 Oktober 2018
    Rapat akbar yang dihadiri  DPD Garda NKRI seluruh Indonesia ini mengambil tema "peran dan posisi strategis mahasiswa dalam politik nasional".
     
    Ketua Umum DPP Garda NKRI, Haris Pertama mengatakan rapat akbar tersebut digelar untuk mengajak mahasiswa seluruh Indonesia berperan aktif di politik 2019 serta mensukseskan Pileg dan Pilpres 2019.

    "Selain itu, rapat akbar ini diharapkan menjadi representasi wadah para mahasiswa untuk bertukar ide dan fungsi serta peran strategis bagi kemajuan mahasiswa Indonesia dan dapat bersinergi bersama-sama untuk kemajuan pembangunan bangsa," ujar Haris, melalui siaran tertulis, Rabu (3/10).

    Dikatakan Haris, Garda NKRI berkomitmen menjaga dan mengisi kehidupan berbangsa dan bernegara dalam bingkai konstitusional Pancasila dan UUD 1945.

    Dalam rapat akbar tersebut, Garda NKRI juga akan mengambil  sikap resmi terkait dukungan pada Pilpres 2019. 

    BACA JUGA:


    Melaju Dengan Kecepatan Tinggi Mobil Hilux Double Kabin Tabrak Pengendara Septor


    "Nanti kita akan bahas dukungan DPP Garda NKRI pada pilpres mendatang, namun belum bisa kita umumkan sekarang," ujar aktivis HMI itu.

    Sekjen DPP Garda NKRI, Fino Mongkau menambahkan, peran mahasiswa sangat penting di Pilpres 2019 mendatang. Pasalnya, pemilih milenial akan memiliki pengaruh besar dengan jumlah sekitar 40 persen dalam rentang usia 17 hingga 35 tahun.

    "Melihat eskalasi politik menjelang Pilpres 2019 peran dan sikap mahasiswa sangat penting karena mahasiswa harus berkontribusi yang strategis dalam membangun Negara. Maka penting adanya sikap resmi Garda NKRI sebagai organisasi yang berbasis mahasiswa jelang Pilpres 2019," pungkasnya. (rmol)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini