-->
  • Jelajahi

    Copyright © Indometro Media
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    JustMarkets

    Temukan Kami DI Fb

    KPPS Pemilu 2024 Pringsewu Dilantik Serentak Di Seluruh Pekon

    Nurul Hilal
    Kamis, 25 Januari 2024, Januari 25, 2024 WIB Last Updated 2024-01-25T09:44:14Z

    Follow Yok Frend :

    @adv_kaharudinsyah.sh
    Pringsewu,indometro.id - Pelantikan serentak KPPS se-kabupaten Pringsewu yang dilaksanakan di 126 pekon 9 kecamatan yang ada, Kamis (25/01/2024).

    Pelantikan serentak ini dilakukan untuk memastikan bahwa semua anggota KPPS siap dan terlatih dengan baik karena untuk menjadi anggota KPPS membutuhkan dedikasi dan tanggung jawab yang besar. Terlebih, pelaksanaan Pemilu serentak yang akan datang, akan lebih membutuhkan ketelitian dalam penyelenggaraan pemilu 2024.

    Ketua KPU Pringsewu Sofyan Akbar Budiman saat dikonfirmasi oleh awak media terkait pelantikan anggota KPPS yang dilaksanakan serentak menuturkan bahwa kegiatan pelantikan KPPS yang dilaksanakan 25 Januari 2024 serentak seluruh Indonesia.

    "Kegiatan ini dilaksanakan di masing-masing pekon/kelurahan, setelah kegiatan ini mulai besok KPPS akan melaksanakan Bimtek. Semoga KPPS yang dilantik hari ini dapat menjalankan tugasnya dengan baik," tuturnya.

    Pengawasan dan monitoring sangat penting dalam pelaksanaan Pemilu, dan khususnya pelaksanaan di KPPS. Penyelenggara pemilu serentak tahun 2024, KPU dan Bawaslu, harus memastikan bahwa masing-masing KPPS memiliki standar yang sama dalam proses pemilihan dan penghitungan suara.

    Diharapkan dengan pelantikan serentak ini maka KPPS dapat bertanggung jawab dengan baik dan menjaga netralitas saat melaksanakan tugas penting mereka. (*)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini