-->
  • Jelajahi

    Copyright © Indometro Media
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    JustMarkets

    Temukan Kami DI Fb

    Sambut HUT TNI ke-78, Polres Tebing Tinggi Silaturahmi ke Batalyon 122 Dolok Masihul

    Redaksi
    Kamis, 05 Oktober 2023, Oktober 05, 2023 WIB Last Updated 2023-10-05T08:36:16Z

    Follow Yok Frend :

    @adv_kaharudinsyah.sh


    Tebing Tinggi, Indometro.id -

    Dalam rangka menyambut HUT TNI ke-78, Jajaran Polres Tebing Tinggi melaksanakan sambang dan silaturahmi ke Kompi Senapan C Batalyon 122 Dolok Masihul, Kamis (5/10/2023).

    "Pada hari Kamis, 05 Oktober 2023 pukul 10.30 WIB telah berlangung kegiatan silaturahmi Polres Tebing Tinggi ke Kompi Senapan C Batalyon 122 Dolok Masihul dalam rangka HUT TNI ke - 78," ungkap Kasi Humas Polres Tebing Tinggi AKP Agus Arianto kepada wartawan.

    Kedatangan rombongan Polres Tebing Tinggi disambut langsung oleh para Danton Kompi Senapan C Batalyon 122 Dolok Masihul, diantaranya, Danton 2 Kompi C 122 Letda Inf. Erwin, Danton 3 Kompi B 122 Letda Inf. Ahmad Mudasir serta Danton 3 Kompi C 122 Letda Inf. Boy Saragih.

    Sementara pejabat Polres Tebing Tinggi yang hadir dalam kegiatan silaturahmi tersebut, antara lain, Kabag Ops Kompol Yengki Deswandi S.H, Kasat Lantas AKP Doraria Simanjuntak S.H,.M.H, Plt. Kasat Narkoba Iptu Aris Darma Barus S.H, Plt. Kasat Samapta Iptu Rudianto Sinaga, Kasiwas AKP Santos Pardede dan KBO Sat Intelkam Iptu Rudi Asman.

    Mengawali sambutannya, Kabag Ops Polres Tebing Tinggi Kompol Yengki Deswandi S.H mengatakan Polres Tebing Tinggi mengucapkan selamat HUT TNI ke - 78 terkhusus kepada Kompi Senapan C Batalyon 122 Dolok Masihul.

    "Apabila personel Kompi Senapan C Batalyon 122 Dolok Masihul ada yang mau mengurus SIM, silahkan menjumpai Kasat Lantas Polres Tebing Tinggi. Semoga kita tetap bersinergritas dalam melaksanakan tugas di lapangan," tuturnya. 

    Pada kesempatan yang sama, Danton 3 Kompi B 122 Letda Inf. Ahmad Mudasir mengucapkan banyak terima kepada Polres Tebing Tinggi atas kehadirannya dalam rangka HUT TNI ke - 78.

    "Kami minta maaf dikarenakan jumlah kami disini sedikit sebab personel kami berangkat ke Papua yaitu berjumlah 450 personil. Semoga TNI/Polri tetap bersinergritas dimana pun dan kapan pun," tandasnya. 


    (AS/IY)


    Komentar

    Tampilkan

    Terkini