-->
  • Jelajahi

    Copyright © Indometro Media
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    JustMarkets

    Temukan Kami DI Fb

    Perbaiki Jalan, Masyarakat Apresiasi Manager dan Askep PTPN III Kebun Gunung Monako

    Redaksi
    Selasa, 06 Juli 2021, Juli 06, 2021 WIB Last Updated 2021-07-06T09:04:46Z

    Follow Yok Frend :

    @adv_kaharudinsyah.sh
    Perbaiki Jalan, Masyarakat Apresiasi Manager dan Askep PTPN III Kebun Gunung Monako



    Serdang Bedagai, Indometro.id -
    Tergerak dari hati melihat kondisi jalan dari simpang Bandar Bejambu (pondok7 red) menuju jalan besar melewati beberapa desa ke kantor PTPN III Kebun Gunung Monako, Manager Kebun Gunung Monako, Yudha SP bersama Askep Kebun, Sugiono Purba SP turut berpartisipasi dalam memperbaiki jalan tersebut, hal ini disampaikan Askep Sugiono Purba kepada wartawan di Gunung Monako,  Selasa (6/7/2021).

    Salah satu tokoh masyarakat Togi Saragih mengapresiasi dan menyampaikan kepada wartawan bahwa dirinya salut serta bangga atas kinerja Manager Kebun Gunung Monako,Yudha SP dan Askep Sugiono Purba dalam memperbaiki jalan untuk memudahkan dalam mengangkut hasil produksi  perkebunan khususnya Kebun Gunung Monako.

    Disamping itu , masyarakat sekitar sebagai pengguna jalan turut merasakan manfaat perbaikan jalan yang sudah lama belum ada perbaikan secara menyeluruh, " saya salut dan bangga terhadap kinerja bapak Yudha selaku Manager dan bapak Sugiono Purba selaku Askep, mereka berdua telah berusaha untuk mempermudah dan memperlancar arus pengangkutan dengan ikut andil memperbaiki jalan di Gunung Monako ini " ungkap Togi.

    Togi menyebut selama Yudha SP dan Sugiono Purba menjabat di kebun Gunung Monako kinerja mereka berdua dalam hal perawatan tanaman sawit tampak sangat memuaskan.
    " Kinerja mereka berdua patut diacungi jempol, bukan hanya dalam perawatan tanaman perkebunan, monitoring produksi tetap mereka lakukan dan interaksi dengan masyarakat maupun awak media juga cukup baik " sambungnya.

    Askep PTPN III Kebun Gunung Monako, Sugiono Purba saat memberikan keterangan kepada wartawan


    Sementara itu Manager PTPN III Kebun Gunung Monako, Yudha SP diwakili Askep Sugiono Purba menyampaikan kepada wartawan bahwa dalam perbaikan jalan dari arah Monako ke Tebing Tinggi adalah bagaimana cara menyikapi jalan tersebut lebih bagus dari semula sehingga akan memperlancar transportasi produksi dari Kebun Gunung Monako menuju PKS Rambutan.

    " Dan ditargetkan minimal satu unit truk pengangkut buah sawit produksi sudah sampai di PKS Rambutan sebelum jam 12 , itu adalah sebuah komitmen seluruh Manager dengan Distrik " terang Sugiono.

    Menurutnya, pola perbaikan jalan desa yang berorientasi pada kelancaran transportasi tersebut tak dipungkiri dapat berguna dan turut dirasakan warga desa maupun pengguna jalan.
    "Infrastruktur adalah instrumen fundamental yang perlu dan harus diperbaiki karena sangat mempengaruhi kemajuan dan perekonomian masyarakat desa, dimana jalan ke Kebun Gunung Monako melewati beberapa desa di Serdang Bedagai " tutupnya.

    Dari pantauan awak media tampak beberapa pekerja sedang memperbaiki jalan dengan menimbun jalan berlubang, serta meratakan jalan tersebut dengan batu petrun.

    (IY)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini