-->
  • Jelajahi

    Copyright © Indometro Media
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    >

    Temukan Kami DI Fb

    Warga Damar Sari Keluhkan Air Tergenang dan Jalan Rusak

    Redaksi
    Selasa, 23 Maret 2021, Maret 23, 2021 WIB Last Updated 2021-03-23T14:42:28Z

    Ads:

    Warga Damar Sari Keluhkan Air Tergenang  dan Jalan Rusak


    Tebing Tinggi, Indometro.id - 
    Sejumlah warga di Jalan Ksatria Gang Swadaya , Lingkungan II Kelurahan Damar Sari Kecamatan Padang Hilir Kota Tebing Tinggi Sumut, keluhkan air tergenang akibat dari kurang 1(satu) jam jalanan diguyur hujan sehingga membuat jalan tergenang air dan parit tidak bisa menampung curah hujan yang begitu lebat, saluran parit terlalu kecil dan badan parit lebih tinggi dari badan jalan membuat air tidak maksimal mengalir dan mengakibatkan jalan penuh luapan air jika turun hujan dan becek setelah hujan berhenti, hal ini diungkapkan beberapa warga setempat kepada wartawan, Selasa (23/3/2021) sore.

    Darwin (43) salah satu warga menyampaikan
    bahwa jalan di Gang Swadaya tersebut sudah lama rusak, sebelumnya jalan dalam lapisan penetrasi (lapen) sudah tidak lagi berbentuk sehingga jalan hanya tinggal bebatuan kecil dan berlumpur jika turun hujan, " sudah beberapa tahun ini kami merasakannya, saat turun hujan  maka jalan penuh luapan air dan parit tidak sanggup menampung air " ungkap Darwin.
    Menurutnya,  air dari gang sebelah juga ikut mengalir saat diguyur hujan " apalagi air juga datang dari Gang Ratih, sebelah gang ini, dan alhasil jalan di Gang kami ini penuh air dan sangat becek jika hujan berhenti " jelasnya lagi.




    Hal senada disampaikan beberapa warga terkait jalan lapen yang telah rusak dan saluran parit yang sudah kurang berfungsi, " kami sudah menanyakan hal ini kepada Lurah, dan Lurah mengatakan bahwa jalan dan parit di Gang ini akan diperbaiki dan sudah masuk dalam Musrenbang, namun faktanya sampai sekarang belum ada tanda tanda akan diperbaiki " ungkap warga dengan nada polos.

    Kembali dilanjutkan warga bahwa mereka sudah pernah melakukan gotong royong membersihkan saluran parit, namun parit yang sudah perlu perbaikan tersebut sudah afkir dan kurang berfungsi, " kami berharap kepada pemerintah khususnya Pemko Tebing Tinggi melalui dinas terkait segera menanggapi hal ini dan secepat mungkin menindaklanjuti keluhan kami selaku warga Damar Sari agar kami bisa leluasa beraktivitas " ujar warga serentak.




    Menuju lingkungan yang sehat dan bersih menjadi keinginan setiap warga masyarakat. Hal tersebut perlu adanya kerja sama dari setiap warga,  namun jika drainase di lingkungan masyarakat tersumbat dan tidak berfungsi maka aliran air tidak dapat mengalir dengan baik, bahkan membuat air di saluran tersebut meluap ke jalan dan mengakibatkan jalan menjadi rusak.

    Masih menurut Darwin, bahwa permasalahan jalan rusak dan parit mampet ini sudah berlarut larut dan sepertinya tidak ada respon maupun tanggapan sama sekali dari pemerintah, dirinya mengatakan jika intensitas hujan sedang tinggi maka warga di Gang Swadaya malas keluar rumah meski hujan telah berhenti karena jalan sangat becek dan licin serta penuh lumpur, " harap kami kepada pemerintah agar segera menurunkan jajarannya untuk segera membangun jalan dan parit yang telah rusak ini " pungkasnya.

    " Kami berharap agar segera terealisasi dan jalan tersebut di cor beton agar lebih kuat dan tahan lama serta badan jalan lebih tebal dan lebih tinggi dari parit " tutupnya.
    Hingga berita ini dilansir, Kepala Lingkungan II dan Lurah Damar Sari belum berhasil dikonfirmasi. (IY)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini