-->
  • Jelajahi

    Copyright © Indometro Media
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    >

    Temukan Kami DI Fb

    Wajib Pajak Sudah Bisa Lapor SPT Pajak 2020.Yuk Hindari Dari kena Denda WP

    Minggu, 17 Januari 2021, Januari 17, 2021 WIB Last Updated 2021-01-17T04:41:51Z

    Ads:

    Jangan Lupa, Wajib Pajak Sudah Bisa Lapor SPT Pajak 2020 Proses pelaporan Surat Pemberitahuan Tahunan (SPT) Pajak sudah dibuka. Wajib pajak sudah bisa menyampaikan SPT Tahunan PPh Tahun Pajak 2020. Wajib Pajak Tidak Lapor SPT Bisa Kena Sanksi
    Bulan Januari-Maret 2021
    adalah waktu di mana semua pekerja atau warga negara yang memiliki penghasilan untuk melaporkan Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan Pajak Penghasilan (PPh) setiap tahunnya. 
    Namun, tak sedikit wajib pajak yang merasa malas untuk melaporkan SPT Pajaknya, dengan berbagai alasan salah satunya ribet. Dan bagi para pekerja, tak jarang berpikiran “Kenapa juga harus lapor SPT Pajak, kan pajaknya sudah dibayar oleh kantor?” 
    Nah, bagaimanapun juga ketentuan yang berlaku adalah SPT Pajak Penghasilan itu harus dilaporkan. Jika tidak, atau terlambat menyampaikan, maka sanksi pun sudah menanti. Bahkan Anda akan berurusan dengan hukum karena dinilai telah mengabaikan untuk memenuhi pelaporan tersebut. 

    Lalu Apa Pentingnya Melaporkan SPT Pajak? 
    Dari pengertiannya saja, SPT adalah surat yang oleh wajib pajak digunakan untuk melaporkan dan pembayaran pajak yang terutang menurut ketentuan peraturan perundangan-undangan perpajakan. Sehingga dengan jelas berapa kewajiban pajak yang seharusnya kita bayarkan dan laporkan ke negara. Nah, sebelum masuk dalam pembahasan apa saja sanksi bila tak melaporkan SPT Pajak Penghasilan, baiknya ketahui lebih dulu macam-macam kewajiban wajib pajak terkait dengan SPT ini, yakni: 

    Melaporkan masa SPT Tahunan Pajak (terdiri dari PPh Badan, PPh Orang Pribadi, PPh Pasal 21) Pelunasan utang pajak yang tercantum dalam surat ketetapan pajak dan surat keputusan lainnya Lapor SPT, Ketahui batas waktu pelaporan SPT Tahunan Pajak Waktu pembayaran dan pelaporan SPT Tahunan PPh ada batasnya. Untuk itu, jangan sampai Anda terlambat atau bahkan tidak melaporkan SPT hanya karena lupa, atau tidak tahu. Berikut ini batas waktu pembayaran dan pelaporan untuk PPh 21 (Orang Pribadi) dan PPh 22 (Badan Usaha), yaitu: 
    Batas waktu pelaporan SPT Tahunan PPh Orang Pribadi paling lama 3 bulan setelah batas akhir tahun pajak, yakni hingga 31 Maret. Batas waktu pelaporan SPT Tahunan PPh Badan paling lambat 4 bulan setelah akhir tahun pajak, yakni 30 April Apa Sanksi Tak Lapor SPT Tahunan Pajak? Hindari denda dengan patuh lapor SPT Pajak Berdasarkan ketentuan UU No.28/2007 perubahan ketiga atas UU No.6/1983 tentang Ketentuan Umum dan Tata Cara Perpajakan, maka ditetapkan bahwa sanksi yang terlambat atau tidak melaporkan SPT Tahunan Pajak Penghasilannya adalah sebagai berikut: 

    - Seorang wajib pajak yang terlambat atau tidak melaporkan SPT Tahunan PPh 21 
      akan dikenakan denda sebesar Rp100.000 
    - Bila wajib pajak Badan/Perusahaan terlambat atau tidak melaporkan SPT Tahunan PPh 22 
       akan dikenakan denda sebesar Rp1.000.000 

    Sanksi administrasi untuk Surat Pemberitahuan Masa Pajak Pertambahan Nilai sebesar Rp500.000 Denda untuk Surat Pemberitahuan Masa Lainnya sebesar Rp100.000 Siapa Orang yang Tidak Kena Sanksi Denda Bila Tak Lapor SPT? 
    Ketahui siapa yang bisa bebas dari sanksi tak lapor SPT Dari ketentuan yang ada, ternyata pemerintah memberikan kemudahan khusus dengan tidak memberikan sanksi administrasi berupa denda bila wajib pajak terlambat atau tidak melaporkan SPT Tahunan PPh, yakni: 

    1.Orang yang sudah meninggal 
    2.Orang yang sudah tidak melakukan kegiatan usaha atau pekerjaan 
    3.Orang yang berstatus warga negara asing yang tidak lagi tinggal di Indonesia 
    4.Bentuk usaha tetap yang tidak lagi melakukan kegiatannya di Indonesia 
    5.Perusahaan yang tidak melakukan kegiatan usaha lagi tapi belum dibubarkan sesuai ketentuan berlaku 6.Orang yang mengalami musibah bencara, yang ketentuannya diatur dengan Peraturan Menteri                 Keuagan (PMK) 
    7.Orang yang dalam keadaan mengalami kerusuhan massal, kebakaran, ledakan bom atau aksi                   terorisme, perang antar suku, maupun kegagalan sistem computer administrasi penerimaan negara 
       atau perpajakan Tak sulit untuk menyampaikan SPT Tahunan PPh.
       seiring dengan kemudahan dalam pelaporannya, karena bisa dilakukan secara online. Sehingga tidak     membutuhkan waktu yang lama hanya untuk melaporkan SPT Anda.

     “Sebagai wajib pajak dan warga negara yang baik, turut serta membangun bangsa, maka tentunyaAnda akan memenuhi kewajiban untuk melaporkan SPT Tahunan Pajak dengan benar. “
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini