-->
  • Jelajahi

    Copyright © Indometro Media
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    >

    Temukan Kami DI Fb

    Hati-Hati !!! Eselon II yang Bolos Hari Sumpah Pemuda Akan Diberikan Sanksi Langsung Oleh Wali Kota Tebing Tinggi

    redaksi
    Kamis, 29 Oktober 2020, Oktober 29, 2020 WIB Last Updated 2020-10-29T03:27:03Z

    Ads:

    Wali Kota Tebing Tinggi H.Umar Zunaidi Hasibuan bersama pejabat eselon II mengikuti peringatan HSP secara vertual (ANTARA / dhani)


    Tebing Tinggi .indometro.id
    - Wali Kota Tebing Tinggi  Umar Zunadi akan memberikan sanksi kepada Eselon II Pemkot Tebing Tinggi yang bolos pada peringatan Hari Sumpah Pemuda.

    Hal itu ia sampaikan, Rabu (28/10), terkait  banyaknya kursi kosong saat acara peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke-92 Tahun 2020 yang dilaksanakan Pemerintah Kota Tebing Tinggi. secara virtual bersama Presiden RI Joko Widodo. di ruang Mawar lantai 4 Balai Kota.

    Kepada wartawan usai kegiatan ia menegaskan akan memberikan peringatan kepada yang bolos.

    Jika perlu tunjangan perbaikan penghasilannya akan potong. Ini masalah kebangsaan yang Eselon II harus sadar dan menjadi teladan. 

    Sebelumnya ia mengatakan sebagai anak bangsa tentunya kita harus bangga memiliki orang terdahulu yang bisa berfikir tentang kebangsaan.

    Kita harus sadar dan mengerti berbeda suku, agama, ras, pendapatan,  pekerjaan, beda rezeki, tetapi di dalam satu tarikan nafas kita harus bersatu dan yang menyatukan kita hanya Indonesia.

    "Yang harus dipelihara dan rawat dengan banyaknya perbedaan diantara kita adalah persatuan tanpa persatuan dan rasa kebangsaan  tidak akan bisa bangkit dan maju," katanya.

    (Kutipan dari sumut.antaranews.com)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini