-->
  • Jelajahi

    Copyright © Indometro Media
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    >

    Temukan Kami DI Fb

    Ukir Prestasi, Polwan Polres Badung di Kalungi Bunga

    redaksi
    Rabu, 12 Agustus 2020, Agustus 12, 2020 WIB Last Updated 2020-08-12T06:19:59Z

    Ads:

    Srikandi Polres Badung berhasil mengukir prestasi di kejuaraan menembak Kapolri Cup Duel Plate Brigadir Polwan Tahun 2020


     Badung , Indometro.id -Srikandi Polres Badung berhasil mengukir prestasi di kejuaraan menembak Kapolri Cup Duel Plate Brigadir Polwan Tahun 2020

    Kapolres Badung AKBP Roby Septiadi, SIK menerangkan Polres Badung patut berbangga hati memiliki seorang Polwan yang berprestasi, pasalnya salah satu anggota Bripka Ni Luh Putu Aprinayanti, SH, berhasil mengukir prestasi Juara 2 pada kejuaraan menembak Kapolri Cup Duel Plate Brigadir Polwan Tahun 2020 yang dapat mengharumkan nama Polres Badung dan Polda Bali pada umumnya.

    "Polwan Polres Badung, bukan mawar penghias taman, melainkan melati pagar bangsa," Ungkap AKBP Roby dilapangan Mapolres Badung, Bali. Rabu, (12/8), pagi.

    "Ini merupakan bukti adanya kesetaraan, diantara kita di Kepolisian," sambungnya.

    Makna yang disampaikan Kapolres, tidak terbatas pada juara, namun juga bisa diraih melalui berkepribadian, berbudi pekerti luhur, bersih hati, jujur, mempunyai sikap kemandirian yang tinggi dan bertanggung jawab serta penuh pengabdian.

    "Walaupun Polisi tetap wanita, walaupun wanita tetap Polisi pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat" Tuturnya.

    Selanjutnya terkait Pemilukada 9 Desember 2020 mendatang  Kapolres perintahkan "seluruh anggota dalam Pemilihan kepala daerah ( Pemilukada) harus netral, juga ASN Polri jangan mencidrai kesatuan ini yang sudah cukup lama dipelihara dengan baik," Tegasnya disela-sela apel penyerahan Bansos PHL Polres Badung.(Nugraha)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini