-->
  • Jelajahi

    Copyright © Indometro Media
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    >

    Temukan Kami DI Fb

    Pangdam I/BB Berkunjung ke Makorem 022/PT Disambut Tortor Simalungun

    redaksi
    Kamis, 30 Juli 2020, Juli 30, 2020 WIB Last Updated 2020-07-30T02:45:38Z

    Ads:

    Pangdam I/BB Berkunjung ke Makorem 022/PT Disambut Tortor Simalungun

    Simalungun, indometro.id -Panglima Kodam I Bukit Barisan (Pangdam I/BB)  Mayjen TNI Irwansyah melakukan kunjungan kerja ke Makorem 022 Pantai Timur, Nagori Siantar Estate Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun, Selasa 28 Juli 2020.

    Kedatangan orang nomor satu di Kodam I/BB beserta istri itu, disambut tarian khas Simalungun dan pemasangan pakaian adat Simalungun.

    Di sela-sela kunjungan itu, kepada wartawan Pangdam I/BB Mayjen TNI Irwansyah, mengatakan kunjungan kerjanya di Korem 022 PT bertujuan meninjau/melihat pangkalan dan kehidupan anggota dalam rangka mengenali satuan, agar senantiasa siap serta mensupport semangat prajurit dalam melaksanakan tugas pokok TNI dan di bidang operasi militer selain perang.

    Menurutnya, tugas yang menonjol saat ini adalah bersama dengan masyarakat dan komponen lain mencegah penyebaran covid-19 khususnya di wilayah Pantai Timur.

    “Kita bersyukur wilayah ini masih dalam zona hijau, karena itu kita memberikan semangat kepada prajurit agar dapat mencegah mempertahankan zona hijau ini,” ungkapnya.

    Mayjen TNI Irwansyah menuturkan, pihaknya terus meningkatkan hubungan dengan stakeholder dan Polri, bersinergi dalam rangka membangun daerah dan membantu masyarakat serta peduli dengan kesusahan masrakat agar bangsa Indonesia kedepan semakin maju dan kuat.

    Disisi lain, terkait telah dilakukan rapid tes kepada anggota TNI baru-baru ini di Rindam I/BB,  Pangdam menyebutkan dari 2.300 prajurit yang dilakukan rapid tes dinyatakan reaktif sebanyak 78 orang.

    Sedangkan sebanyak 30 orang setelah dilakukan SWAB terpapar positif Covid-19. Selanjutnya, setelah dilakukan langkah-langkah untuk pemulihan kembali dilakukan isolasi mandiri terhadap 30 orang tersebut.

    Alhasil, sebanyak 23 orang dinyatakan sembuh dari covid-19, sementara tinggal 7 orang lagi masih diisolasi di Rumah Sakit Tentara.

    “Dihimbau kepada masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan covid-19, hal ini dilakukan untuk mencegah penyebaran covid-19,” pungkas Pangdam I/BB.

    Sebelumnya, Pangdam dan rombongan mengunjungi Markas Yonif 122 Tombak Sakti dan melakukan penanaman pohon di Makorem 022 PT serta memberikan arahan dan bimbingan kepada personil Korem dan jajarannya.
    (Eldiaman purba)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini