-->
  • Jelajahi

    Copyright © Indometro Media
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    >

    Temukan Kami DI Fb

    Balita Umur 2 Tahun Mengharapkan Uluran Tangan Dermawan

    redaksi
    Jumat, 07 Februari 2020, Februari 07, 2020 WIB Last Updated 2020-02-07T02:12:30Z

    Ads:

    ist

    INDOMETRO.ID - Balita pasangan dari Ahmad Ridwan dan Nur Aisyah di Desa Tunas Karya, Kecamatan Natal penderita Tumor di wajah ini sangat membutuhkan uluran tangan dari para Donatur dan pemerintah agar bisa dilakukan operasi untuk pengangkatan tumor tersebut.

    Berdasarkan keterangan yang diperoleh, balita tersebut telah mengalami penyakit tersebut sejak lahir, namun karena keterbatasan biaya pasangan ini melakukan pengobatan secara tradisisional.

    Kepala Desa Tunas Karya (Priyo Utomo) mengataka “Pemerintah Desa Tunas sudah mengetahui adanya warga yang mengalami penyakit tersebut sejak 1 (satu) tahun yang lalu,dan sudah menyarankan untuk dilakukan pemeriksaan dan berkordinasi dengan puskesmas setempat, tetapi pasangan ini mencoba melakukan pengobatan secara tradisional karena keterbatasan biaya, dan sejak itu tidak ada komunikasi lanjut dengan pemerintah desa Tubas karya”

    Dan selama kurun waktu tahun terakhir ini warga tersebut tidak pernah melakukan pelaporan tentang penyakit yang diderita balita tersebut, dan tidak pernah melakukan posyandu yang rutin dilaksanakan tiap bulan”

    Padahal ketika masyarakat mengikuti posyandu rutin ini maka akan mudah melakukan pendataan terhadap Balita dan masyarakat yang mengalami sakit ataupun penyakit yang akan kita carikan solusi tuk pengobatannya”.

    Dan saat ini kita telah upayakan untuk melakukan upaya untuk mencarikan bantuan pembiayaan pengobatan dan operasi pengangkatan dari tumor tersebut, baik melalui penggalangan dana dan juga melalui program Jamkesda dari dinas sosial, namun sepertinya hal ini menemui sedikit kendala dan akan dilakukan rujukan ke salah satu Rumah Sakit di Sumatera Barat,tetapi kita akan berusaha sekuat kita agar secepatnya segera dapat di tangani.

    Dan pada saat ini ketua Tim Penggerak PKK Desa Tunas Karya (Sri Mujiati) memberikan arahan dan melakukan penggalangan dana dari masyarakat untuk membantu pengobatan balita tersebut, dan semoga gerakan penggalangan dana ini dapat sedikit membantu biaya dari pengobatan balita tersebut, dan berharap kedepannya agar apabila ada kegiatan posyandu dan kegiatan lainnya agar masyrakat lebih bisa berperan aktif dalam kegiatan tersebut, dan juga kami dari TP PKK Desa Tunas Karya akan terus berusaha untuk melakukan pendataan secara rutin kepada seluruh Balita di Tunas karya, dan melakukan sosialisasi kemasyarakatan dan kesehatan kepada masyarakat desa Tunas Karya khususnya.

    Sementara kedua orang tua dari balita tersebut mengucapkan terima kasih yang sebesar besar nya atas perhatian dan bantuan dari pemerintah desa Tunas Karya pada khususnya, dan pemerintah daerah dari Dinas Sosial juga yang telah membantu proses pengangkatan penyakit anak kami tersebut, dan berharap semoga anak balitanya segera mendapat penanganan medis, agar bisa hidup normal seperti balita lainnya.

    (EndarDK/red)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini