-->
  • Jelajahi

    Copyright © Indometro Media
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    >

    Temukan Kami DI Fb

    Anggaran Program KB Dalam APBD Kota Tebingtinggi 2019-2020 Minim

    redaksi
    Kamis, 16 Januari 2020, Januari 16, 2020 WIB Last Updated 2020-01-17T03:49:47Z

    Ads:

    ist

    Tebing Tinggi,INDOMETRO.ID – Program KB (Keluarga Berencana) adalah suatu upaya Pemerintah  dalam meningkatkan kualitas keluarga.
     

    Namun keterbatasan kemampuan anggaran menyebabkan alokasi dana program KB pada APBD 2019 minim. Hal yang sama terulang di APBD 2020.

    Demikian diutarakan Hj.Nina Zahara,SH Kepala Kantor Pemberdayaan Perempuan, Anak, Pengendalian Penduduk, Dan Keluarga Berencana (PPAPPKB) Kota Tebingtinggi pada Indo Metro Kamis (16/1) di kantornya.

    Dijelaskan namun demikian program KB yang ditetapkan dan dicanangkan di tahun 2019 berhasil. Jumlah peserta KB sesuai target, jumlah peserta vasektomi juga sesuai dengan harapan. Kota Tebingtinggi di 2019 meraih Penghargaan Tingkat Nasional sebagai Kota Layak Anak dan prestasi lainnya.

    Dalam rangka mencapai target serta program-program,pihak Kantor PPAPPKB melakukan penyuluhan serta sosialisasi terhadap masyarakat sesuai moment yang sudah dijadwalkan.

    Dengan harapan agar warga mengetahui dan memahami kegunaan maupun pentingnya jadi peserta KB, ujar Hj.Nina Zahara. (Dy Hart)


    Komentar

    Tampilkan

    Terkini