-->
  • Jelajahi

    Copyright © Indometro Media
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    >

    Temukan Kami DI Fb

    Kalahkan Tarsat FS 5 – 4, Cahaya PD Juarai Liga Futsal AFK T. Tinggi 2019

    redaksi
    Senin, 08 Juli 2019, Juli 08, 2019 WIB Last Updated 2019-07-08T07:23:06Z

    Ads:



    TEBINGTINGGI,INDOMETRO.ID - Tim Futsal Cahaya PD sukses menjuarai liga Futsal Asosiasi Futsal Kota (AFK) Tebing Tinggi 2019 setelah memenangkan partai final atas lawannya  Tarsat FS dengan score tipis 5 – 4.

    Di laga akhir yang di gelar di Lapangan Anugrah Kp Melayu, Minggu (07/07/2019) Malam itu, berjalan seru dan menarik untuk ditonton. Tim Cahaya PD yang diarsiteki pelatih, M. Hafiz itu sejak menit awal bermain terbuka melakukan penetrasi kepertahanan lawan. Sebaliknya tim Tarsat FS juga tak mau kalah melakukan perlawanan.

    Di awal babak pertama kedua tim silih berganti melakukan penyerangan namun tak mampu mencetak gol. Hingga di menit ke 3 striker Cahaya PD, Bobby, berhasil memecah kebuntuan. Tendangan spekulasinya dari lapangan tengah sukses menjebol gawang Tarsat FS.

    Ketinggalan 0 – 1 tim Tarsat FS asuhan Mamat Messi mencoba bangkit menyerang, hasilnya gol balasan tercipta pada menit 5 melalui  kaki Jody. Score 1 – 1 inipun tak bertahan lama, Bobby kembali mencetak gol dan membuat timnya unggul 2 – 1. Tak sampai disitu, menit ke 16 Bobby menciptakan Hattrick di pertandingan itu sekaligus membawa timnya unggul 3 – 1.



    Diakhir babk pertama tepatnya di menit 20 Jodi kembali membukukan gol dan memperkecil ketertinggalan timnya menjadi 2 – 3.  Score ini bertahan hingga Wasit Syariful Amri Ginting dan Riyadi meniup peluit panjang akhir babak pertama.

    Memasuki babak kedua pertandingan yang disaksikan oleh Ketua Askot PSSI T. Tinggi, Bunlak, Wasekjen KONI T. Tinggi, Edwin Dhani dan Ketua AFK Futsal T. Tinggi, Aulia Fitra, berjalan semakin menarik. Di menit menit awal Tarsat FS kembali kecolongan melalui gol pemain Cahaya PD, Agung di menit 24. Tarsat semakin tertinggal 4 – 2.

    Namun berkat dukungan supporter fanatik, Tarsat FS mampu bangkit mengejar ketertinggalan hingga menyamakan kedudukan menjadi 4 – 4 melalui gol Yoga dimenit 29 dan Andi di menit 33. Namun mendekati akhir pertandingan Cahaya PD mengunci kemenangan melalui gol yg di cetak strikernya, Anugrah. Score 5 – 4 bertahan hingga pertandingan usai.

    Dengan kemenangan ini Cahaya PD mendapat piala tetap dan Piala bergilir yang diserahkan oleh Ketua Askot PSSI T. Tinggi, Bun Lak dan meraih tiket untuk berlaga di Liga Nusantara Tingkat Sumatra Utara yang rencananya akan berlangsung mulai 11 Juli mendatang di Medan.

    Sedangkan Tarsat FS sebagai  Runner Up hanya meraih Piala tetap yang deserahkan oleh Wasekjen KONI T, Tinggi, Edwin Dhani. Sementara untuk pencetak gol terbanyak (Top Score) diraih Dimas dari PSKM dengan torehan 12 gol. Sedangkan pemain terbaik (Best Player) diraih oleh Keeper Cahaya PD, Setiawan.

    Ketua AFK T. Tinggi dalam laporan akhirnya menyampaikan apresisasi  dan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung hingga terselenggaranya liga futsal AFK T Tingggi session IV ini. 



    Kedepan beliau berharap event seperti ini akan kebali terselenggara hingga Futsal di T. Tinggi dapat berprestasi di Tingkat Sumatra Utara. (Zidan).

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini