-->
  • Jelajahi

    Copyright © Indometro Media
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    JustMarkets

    Temukan Kami DI Fb

    Hujan Badai Landa Medan, Laga PSMS Kontra PSM Makassar Tertunda

    redaksi
    Selasa, 24 Juli 2018, Juli 24, 2018 WIB Last Updated 2018-07-24T02:09:30Z

    Follow Yok Frend :

    @adv_kaharudinsyah.sh
    Kondisi di Stadion Teladan Medan yang tampak tanpa aktivitas setelah penyelenggara Liga 1 terpaksa menunda pertandingan PSMS Medan vs PSM Makassar akibat hujan badai yang melanda/foto : Kemala Utari
    MEDAN,INDOMETRO.ID : Cuaca ekstrem yang terus melanda Kota Medan dalam sebulan terakhir, terus berdampak luas.

    Bahkan, hujan deras disertai badai yang kembali melanda Medan, Senin (23/7/2018) petang, turut mempengaruhi jadwal pertandingan PSMS Medan melawan tim tamu PSM Makassar dalam lanjutan pertandingan Liga 1 Gojek Traveloka yang digelar di Stadion Teladan.
    Pertandingan yang sudah terjadwal pun akhirnya molor. Jika sebelumnya kick off dijadwalkan pada pukul 19.00 wib, pihak penyelenggara terpaksa menundanya sampai kondisi dan keadaan memungkinkan untuk dimulainya laga.
    Apalagi akibat angin kencang, juga turut menerbangkan papan-papan sponsor yang berjejer di tepi lapangan.
    Sayangnya, keputusan panitia itu tak diterima para penonton dan suporter yang sudah memenuhi tribun stadion sejak sore. Mereka tampak mulai melontarkan protes karena tak sabar menunggu para punggawa PSMS yang menjadi tim kebanggaan warga Medan ini segera merumput.
    loading...
    Selang setengah jam, sekitar pukul 19.30 wib, pertandingan yang tadinya tertunda akhirnya dimulai dengan ditandai peniupan pluit oleh wasit Musthofa Umarella dari Jakarta. Laga antar kedua tim ternama ini pun dimulai dan diharapkan dapat berjalan dengan sportif hingga akhir pertandingan.
    Menjamu PSM Makassar, PSMS Medan diharapkan mampu merebut poin penuh untuk menghindari degradasi. Hal itu wajib dilakukan mengingat posisi Ayam Kinantan yang kini sebagai juru kunci atau berada di urutan 18. Sedangkan PSM Makassar kini masih bertengger kuat di posisi dua klasemen sementara.(os)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini