Reduce bounce ratesindo Banjir Rendam 280 Hektar Sawah di Sukasari Subang, UPTD Pertanian: Risiko Puso Jika 3 Hari Tak Surut - Indometro Media

Banjir Rendam 280 Hektar Sawah di Sukasari Subang, UPTD Pertanian: Risiko Puso Jika 3 Hari Tak Surut

SUBANG,INDOMETRO.ID -Berdasarkan rekapitulasi data sementara pada bulan Januari 2026, wilayah Kecamatan Sukasari (Subang) dan sekitarnya mengalami dampak serius akibat banjir, dengan ratusan hektar sawah terendam.

Kepala UPTD Pertanian Kecamatan Sukasari Espi menyampaikan bahwa Luas sawah terdampak diwilayah Kecamatan Sukasari Data menunjukkan sekitar 280 hektar (perkiraan) persawahan tergenang air.

"Risiko Kerugian, Jika air tidak surut dalam waktu lebih dari 3 hari, tanaman padi berpotensi mengalami busuk, mati, dan menyebabkan gagal panen (puso)," Ujar Espi Kepala UPTD Pertanian Kecamatan Sukasari kepada Indometro.id, Minggu (25/1).

Ia juga menuturkan bahwa kejadian tersebut akan berdampak kepada Ekonomi petani.

"Petani terancam merugi puluhan hingga ratusan juta rupiah per hektar karena tanaman yang terendam berpotensi besar untuk rusak dan harus ditanam ulang," tuturnya

Ia juga mengatakan bahwa kejadian tersebut di sebabkan oleh Curah hujan tinggi yang berlanjut di wilayah Pantura, Subang.

"Sehingga,menyebabkan sungai meluap dan merendam areal pesawahan," Pungkasnya

Udin



Posting Komentar untuk "Banjir Rendam 280 Hektar Sawah di Sukasari Subang, UPTD Pertanian: Risiko Puso Jika 3 Hari Tak Surut"

PELUANG TIAP DAERAH 1 ?