Kajari Pringsewu Komitmen Selesaikan Pekerjaan Yang Belum Selesai

Daftar Isi

Pringsewu, indometro.id - Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Pringsewu, Raden Wisnu Bagus Wicaksono, SH., M.Hum, menyatakan komitmennya untuk menyelesaikan pekerjaan-pekerjaan yang belum terselesaikan oleh pejabat sebelumnya dengan melakukan inventarisasi. Pernyataan ini disampaikan dalam acara ramah tamah antara Kajari Pringsewu dengan para wartawan di rumah makan Bakul'e Pringsewu, Kamis (20/06/2024).

"Saya akan menginventarisir pekerjaan-pekerjaan yang belum terselesaikan," kata Raden Wisnu. 

Menurut Raden Wisnu, prioritas utama yang akan dikerjakannya adalah upaya penegakan hukum. Sebagai pejabat baru di daerah tersebut, dia ingin menunjukkan komitmen yang kuat terhadap pekerjaannya dan berupaya memecahkan masalah yang ada di lapangan. Salah satu masalah penting yang harus diselesaikan adalah kasus-kasus yang belum terselesaikan.

"Prioritasnya upaya penegakan hukum," ungkap Raden Wisnu.

Diharapkan dengan adanya komitmen dan tindakan yang kuat dari Kajari Pringsewu, masyarakat Pringsewu akan mendapatkan pelayanan peradilan yang lebih baik dan adil. Selain itu, semua pihak yang terlibat dalam penegakan hukum dapat berjalan dengan lancar dalam memperjuangkan keadilan bagi masyarakat.(*)

Posting Komentar



#
banner image