-->
  • Jelajahi

    Copyright © Indometro Media
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    JustMarkets

    Temukan Kami DI Fb

    Layanan SKCK Polresta Palangka Raya Raih Peringkat 1 IKM Tahun 2022

    Muhammad Zailani
    Selasa, 27 Desember 2022, Desember 27, 2022 WIB Last Updated 2022-12-29T23:11:28Z

    Follow Yok Frend :

    @adv_kaharudinsyah.sh






    indometro.id – Polresta Palangka Raya – Kepolisian Resor Kota Palangka Raya, Polda Kalteng berhasil meraih Penghargaan sebagai Peringkat satu Indeks Kepuasan Masyarakat (IKM) pada layanan SKCK tingkat Polres/ta/tabes/Metro seIndonesia tahun 2022.


    Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Kasat Intelkam Polresta Palangka Raya AKP Budi Susanto pada acara launcing buku hasil Survey Kepuasan Masyarakat (SKM) Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) Tingkat Polres Tahun 2022.


    Budi menjelaskan, acara tersebut berlangsung di Hotel Santika Bintaro di bilangan Jalan Prof. Dr. Satrio Blok B 7 A301 Bintaro Jaya Tangerang Selatan Banten, Selasa (27/12/2022) siang.


    “Untuk peringkat dua diraih Polres Payakumbuh Sumatera Barat sedangkan peringkat tiga diraih oleh Polres Metro Jakarta Pusat,” ujar Budi.


    Dikonfirmasi melalui pesan singkat, Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol Budi Santosa, S.I.K., M.H. mengungkapkan apresiasi dan rasa bangganya atas kinerja dan dedikasi yang telah ditunjukkan oleh personel di unit Pelayanan SKCK. 


    “Kami akan jadikan apresiasi serta penghargaan ini sebagai motivasi untuk terus bekerja maksimal guna memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Kota Palangka Raya,” pungkasnya. (b1b)


    Komentar

    Tampilkan

    Terkini