Tanggap Bencana dan Karhutla, Koramil 05 Bukit Batu Adakan Pelatihan di Kecamatan Bukit Batu





BUTUH BANTUAN HUKUM ?


Bengkalis,Indometro.id - 
Danramil 05 Bukit Batu yang diwakili Kopda Widiar Abidin Melaksanakan Kegiatan Komsos tentang Pelatihan Tanggap Bencana dan Karhutla, kamis (09/12/2021).

Kegiatan ini dilaksanakan di Desa Batang Batu Kecamatan Bukit Batu Kabupaten Bengkalis pada tanggal 09 Desember 2021.

Dalam acara ini turut dihadiri, Kapolsek Bukit Batu ,Kepala Desa Batang Duku serta Masyarakat setempat.

Tujuan dari giat ini untuk melakukan sosialisasi tentang penanganan Bencana dan Karhutla, serta memberi himbauan kepada warga yang hadir untuk selalalu memperhatikan disaat melakukan pembukaan lahan agar tidak menggunakan dengan cara membakar,"jelas Babinsa.

Serta kita tidak lupa selalu mengingatkan kapada warga agar selalu menerapkan protokol kesehatan dalam beraktivitas.

Dan juga kita berharap kepada warga agar melaporkan jika ditemui titik api di permukiman perkebunan yang ada di sekitarnya,"tambah babinsa.

Anang

Posting Komentar untuk "Tanggap Bencana dan Karhutla, Koramil 05 Bukit Batu Adakan Pelatihan di Kecamatan Bukit Batu"