-->
  • Jelajahi

    Copyright © Indometro Media
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    >

    Temukan Kami DI Fb

    Sebuah Proyek Siluman Terjadi Dinas Ketahanan Pangan Kab.Bengkalis

    Anang
    Rabu, 15 September 2021, September 15, 2021 WIB Last Updated 2021-09-17T05:06:43Z

    Ads:


       kondisi pekerjaan MCK

    Bengkalis,indometro.id - 
    Pekerjaan proyek rehabilitasi plafon di ruangan Aula Pertemuan dan pekerjaan bangunan MCK (mandi, cuci, kakus) di kantor Dinas Ketahanan Pangan, Jalan Antara, Kabupaten Bengkalis, diduga proyek siluman. 

    Pasalnya, pekerjaan proyek itu, saat ini dalam pengerjaan perbaikan (renovasi) atau di tahap membangun yang sudah satu pekan berjalan dengan menggunakan anggaran yang tidak jelas asal usulnya. Disisi lain, pekerjaan tersebut tidak adanya papan nama proyek atau plank pekerjaan informasi.

    Ketua LSM TOPAN-RI Kabupaten Bengkalis Isnadi menuturkan, pekerjaan dan rehabilitasi  di instansi Pemkab Bengkalis, tepatnya di Dinas Ketahanan Pangan diduga proyek siluman alias tidak jelas identitas dananya bersumber dari mana.

    "Sudah beberapa hari ini kita terus memantau dan mengawasi proyek tersebut yang sudah berjalan. Namun, sampai saat ini proyek itu tidak juga menggunakan papan informasi atau plang proyek. Seharusnya, papan plang Proyek itu wajib terpasang sebelum pekerjaan proyek itu dikerjakan," kata Ketua LSM TOPAN-RI Bengkalis ke wartawan, Rabu (15/9/2021), usai melakukan pengecekan pekerjaan proyek di dinas tersebut.

    Proyek yang dikerjakan tanpa menggunakan papan nama itu, kata Isnadi, bahwa indikasinya sebagai trik untuk membohongi masyarakat agar tidak termonitoring besar anggaran dan sumber anggaran pada proyek sedang berjalan.

    Menurutnya, Isnadi menyebutkan, sesuai amanah Undang-Undang Keterbukaan Informasi Publik (KIP) Nomor 14 Tahun 2008 dan Perpres Nomor 54 Tahun 2010 dan Nomor 70 Tahun 2012, dimana mengatur setiap pekerjaan bangunan fisik yang dibiayai Negara wajib memasang papan nama proyek. Dimana, memuat jenis kegiatan, lokasi proyek, nomor kontrak, waktu pelaksanaan proyek dan nilai kontrak serta jangka waktu atau lama pekerjaan. 

    Pemasangan papan nama proyek merupakan implementasi azas transparansi. Sehingga masyarakat dapat ikut serta dalam proses dalam pengawasan.

    "Terakhir, sebut Isnadi dengan tegas, dalam waktu dekat ini kita akan surati secara tertulis dan akan dilaporkan kepada pihak penegak hukum di wilayah Kabupaten Bengkalis dan ke penegak hukum di wilayah Provinsi Riau," tegasnya.

    Sementara, Kasubid Program di Dinas Ketahan Pangan dan seorang PPTK pekerjaan proyek itu dikonfirmasi via WhatsApp (Call) menyebutkan, Iya pak, plank papannya ada pak. Segera kita pasang.

    Setelah di telusuri media di lokasi proyek, Rabu siang, ternyata pekerjaan proyek yang sedang dikerjakan belum juga ada papan nama proyek pada Rabu siang, Pukul 14.00 WIB. Sehingga berita ini di terbitkan.**

    Anang
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini