Babinsa Koramil 1013-03/Teweh Tengah dampingi penyerahan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa

Daftar Isi

Prosesi pelaksanaan kegiatan penyerahan BLT Dana Desa.


Barito Utar, indometro.id. Babinsa Koramil 1013-03/Teweh Tengah menghadiri kegiatan penyerahan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa ( BLT-DD ) tahap II TA. 2021 Keluharahan Jambu, bertempat di Aula Kantor Kelurahan Jambu, Kecamatan Teweh Tengah, Kabupaten Barito Utara, selasa (08/06/2021).

Kegiatan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa tahun anggaran 2021 dimana bantuan tersebut diberikan kepada masyarakat kurang mampu yang terdampak pandemi Covid-19.

Melaluai Danramil 1013-03/Teweh Tengah Lettu Inf Mohamad Guntur dalam sambutannya Sertu Agus mengatakan semoga dengan adanya Bantuan Langsung Tunai Dana Desa ini bisa membantu memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari masyarakat yang kurang mampu ditengah masa pandemi Covid-19 ini dan diharapkan warga yang menerima bantuan tersebut agar bisa digunakan dengan sebaik-baiknya.

Selaku Babinsa Koramil 1013-03/Teweh Tengah Sertu Agus selalu aktiv dalam mengawasi dan mendampingi kegiatan penyaluran BLT di wilayah desa binaanya guna memastikan penyaluran dana bantuan tersebut sudah tepat sasaran dan sampai kepada warga yang berhak menerimanya.

Dalam acara kegiatan penyerahan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) tahap II TA. 2021 di Kelurahan Jambu juga dihadiri oleh Bapak Lurah beserta staf, Ketua BPD Kelurahan Jambu dan Masyarakat .

Di akhir acara tersebut Sertu Agus menyempatkan waktunya untuk mengingatkan kepada warga agar selalu mematuhi Protokol kesehatan di setiap kegiatan guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di wilayah kecamatan Teweh Tengah Jajaran Kodim 1013/Muara Teweh.

Mhd

Posting Komentar



#
banner image