-->
  • Jelajahi

    Copyright © Indometro Media
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    JustMarkets

    Temukan Kami DI Fb

    UPT Pelayanan Sosial Tresna Werdha (PSTW) Kabupaten Bondowoso Matangkan Persiapan Hari Lansia

    Jumat, 28 Mei 2021, Mei 28, 2021 WIB Last Updated 2021-05-28T14:48:40Z

    Follow Yok Frend :

    @adv_kaharudinsyah.sh
    Bondowoso, INDOMETRO.
    Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) diperingati setiap tanggal 29 Mei. Tujuan peringatan HLUN tersebut adalah untuk mengapresiasi semangat jiwa raga serta peran penting dan strategis penduduk lanjut usia di Indonesia.

    Tanggal tersebut kembali akan dicanangkan pada tanggal 29 Mei 2021  oleh seluruh warga di Indonesia yang ke 25 termasuk UPT PSTW Kabupaten Bondowoso atau lebih di kenal dengan UPT LANSIA Kab.Bondowoso Jawa Timur 

    Tema yang dipakai masih seperti tahun-tahun sebelumnya yaitu “ BERSAMA LANSIA KELUARGA BAHAGIA”
    Maksud dari tema tersebut adalah bahwa keluarga merupakan lembaga terkecil yang menjadi tempat persemaian cinta kasih bagi setiap orang, dari kondisi tersebut, maka orang tua yang menjadi penjuru bagi generasi muda sekaligus panutan. 
    Sebagaimana disampaikan Kemensos, tema tersebut akan mendasari sub tema: “Bakti Anak kepada Orang Tua Membawa Kebahagiaan, dan Kasih kepada Orang Tua Membawa Keberkahan”

    Rencana Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) 29 Mei 2021 di UPT PSTW Kabupaten Bondowoso di Jln.Jen Pol Sucipto Yudodiharjo No 31 Bondowoso ini akan dihadiri Gubernur Jawa Timur dan Wakilnya, namun menurut informasi dari Kepala UPT PSTW Kabupaten Bondowoso Bapak Sukaryanto SE, M.Si bahwa Ibu Gubernur beserta rombongan tidak bisa hadir karena ada suatu halangan, saat dikonfirmasi media INDOMETRO jum’at 28/05/21

    “Meski Ibu Gubernur beserta rombongan tidak bisa hadir, kegitan Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) yang ke 25 ini tetap kami siapkan secara matang, dibantu oleh pilar-pilar sosial Kabupaten Bondowoso yaitu Tagana, dan TKSK, jelas Kepala UPT PSTW Kabupaten Bondowoso Bapak Sukaryanto SE, M.Si

    Turut hadir di UPT PSTW Kabupaten Bondowoso dalam persiapan Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) ini Dinas Kesehatan Bondowoso yang di wakili oleh Puskesmas Kota Kulon, dan Dinas Kependudukan Kabupaten Bondowoso, guna membantu kelancaran dalam cek kesehatan dan rekam data kependudukan bagi seluruh lansia yang tertampung di UPT PSTW Kabupaten Bondowoso ini...lanjutnya

    Diketahui bahwa kegiatan ini tetap mematuhi perotokol kesehatan karena sejak tahun 2020 yang lalu dunia termasuk Indonesia berada pada posisi sebagai negara yang terkena pandemi Corona Virus Deases (Covid19) dengan tujuan memutus penularannya.

    Dalam pemaparan persiapan Hari Lanjut Usia Nasional ini Kepala UPT PSTW Kabupaten Bondowoso Sukaryanto SE, M.Si menyampaikan bahwa kegiatan besok ini adalah melaksanakan Hari Lanjut Usia Nasional secara virtual dengan menggunakan media Zoom Meeting secara serentak, dan selanjutnya kami berikan sembako kepada para lansia yang tertampung di UPT ini, dan sampai hari ini jumlah lansia yang sudah ada adala 100 orang,

    Selain itu kami lakukan potong rambut, potong kuku dan penyuapan pada lansia yang dilakukan oleh team kami di UPT PSTW Kabupaten Bondowoso bersama pilar-pilar sosial Kab.Bondowoso yaitu TAGANA dan TKSK selanjutnya penyerahan e-KTP yang sudah jadi dan di lanjutkan acara tumpeng sebagai acara terakhir…pungkasnya

    Sedangkan koordinator TKSK Kabupaten Bondowoso Ahmad Naufal Kawakib SH.MH. yang juga hadir dalam acara tersebut langsung action memimpin perbaikan kamar-kamar tempat lansia, dan medampingi pelaksanaan pemeriksaan kesehatan dan perekaman data kependudukan yang bertempat di Aula & R.Kesehatan UPT PSLU Kab.Bondowoso, dan dia menghimbau kepada seluruh TKSK Kab.Bondowoso agar lebih sigap dan tanggap dalam respon kasus serta advokasi lainnya yang menunjang kegiatan terkait lansia di daerah..kata dia

    “Keberadaan UPT PSTW Kabupaten Bondowoso ini merupakan wujud fasilitasi pemerintah dan stakeholder, dalam mewujudkan kesejahteraan sosial khususnya dalam memfasilitasi dan memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat lanjut usia agar tetap sehat, aktif dan produktif,” 

    Dan giat ini adalah salah satu wujud dari komitmen sahabat2 TKSK Bondowoso terhadap Lansia, peduli terhadap Lansia, peduli terhadap kebahagiaan mereka tak ubahnya peduli akan kehidupan dan kebahagiaan orang tua kita, mudah2an sedikit yg kita lakukan saat ini dapat memberi kebahagiaan bagi mereka...tandasnya

    (Ahyar Rosyid)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini