-->
  • Jelajahi

    Copyright © Indometro Media
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    JustMarkets

    Temukan Kami DI Fb

    Kegiatan Remaja Masjid Bukal Malang Lombok Tengah Setiap Malam Jum'at

    Kamis, 18 Februari 2021, Februari 18, 2021 WIB Last Updated 2021-02-19T04:59:57Z

    Follow Yok Frend :

    @adv_kaharudinsyah.sh
    Kegiatan Remaja Masjid Bukal Malang Lombok Tengah Setiap Malam Jum'at

    Lombok Tengah, indometro.id - Sahabat muda, kabar gembira untuk kita semua bahwa ternyata kita mempunyai hari yang istimewa dalam deretan 7 hari yang kita kenal. Hari itu adalah hari jum’at.

    Kenapa hari jumat itu istimewa? Dari Abu Lubabah bin Ibnu Mundzir radhiyallahu ‘anhu berkata, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Hari jum’at adalah penghulu hari-hari dan hari yang paling mulia di sisi Allah, hari jum’at ini lebih mulia dari hari raya Idhul Fitri dan Idul Adha di sisi Allah, pada hari jum’at terdapat lima peristiwa, diciptakannya Adam dan diturunkannya ke bumi, pada hari jum’at juga Adam dimatikan, di hari jum’at terdapat waktu yang mana jika seseorang meminta kepada Allah maka akan dikabulkan selama tidak memohon yang haram, dan di hari jum’at pula akan terjadi kiamat, tidaklah seseorang malaikat yang dekat di sisi Allah, di bumi dan di langit kecuali dia dikasihi pada hari jum’at.” (HR. Ahmad)

    Untuk itu, Remaja Masjid Babussalam Bukal Malang mengajak para remaja dan pemuda untuk bisa memanfaatkan hari yang istimewa tersebut, terutama malam jumatnya. Kegiatan ini sering mereka sebut malam jumat berkah, karena pada kegiatan ini diisi dengan agenda-agenda yang positif dan insyaAlah penuh berkah. Kegiatan rutin mingguan ini sudah dimulai sejak tahun 2000. Ada dua agenda acara di malam jumat barokah ini.

    1.    Pembacaan Surat Yasin

    Agenda pertama dikegiatan ini adalah pembacaan surat yasin bersama. Hal ini bertujuan agar para remaja atau pemuda membiasakan membaca Al Quran dan mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari. Sebagai kitab suci, Al-Qur’an sarat dengan konsep dan nilai-nilai moral yang sangat relevan untuk dijadikan sebagai rujukan utama dalam pembinaan karakter masarakat, khususnya generasi muda.

    2.    Membaca Al barzanji.
    Agenda kedua dikegiatan ini adalah membaca shalawat Barzanji bersama. Tidak berbeda dengan tadarus, shalawat bersama ini bertujuan untuk membiasakan kebiasaan bershalawat kepada Nabi Muhammad SAW. Karena salah satu wujud cinta kita kepada Rasulullah adalah dengan sering membaca shalawat untuk beliau.

    Demikianlah liputan kegiatan Jumat berkah Remaja Masjid Babussalam Bukal Malang. Semoga dengan kegiatan-kegiatan seperti ini, akan muncul pemuda-pemuda kekinian yang berkarakter kuat yang mampu menginspirasi lingkungannya.

    Sudirman Lombok Tengah

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini