-->
  • Jelajahi

    Copyright © Indometro Media
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    >

    Temukan Kami DI Fb

    Tak Lama Lagi MUSDA II KAHMI Dilaksanakan, Pengurus Bersama SC dan OC Audience ke Bupati Bantaeng

    Rabu, 06 Januari 2021, Januari 06, 2021 WIB Last Updated 2021-01-06T06:09:21Z

    Ads:

     

    Bupati Bantaeng bersama ketua umum KAHMI Bantaeng, SC dan OC MUSDA II KAHMI


    Bantaeng, indometro.id - Menjelang pelaksanaan MUSDA kedua KAHMI Bantaeng pengurus bersama organizing committee dan steering committee lakukan audience ke Bupati Bantaeng. Rombongan audience dipimpin langsung oleh ketua umum KAHMI Bantaeng periode 2015-2020 Nurdin Halim, S. Ag (rabu, 6 Januari 2021) sekitar jam 08.00 wita di rumah jabatan bupati. Turut hadir dalam rombongan tersebut adalah Drs. Muhammad Saeruddin, M. Si (Koordinator SC), Irwan Sangkala, SE, MM. (Sekretaris SC),  Fihrun, SE (Ketua OC) dan beberapa panitia lainnya. 

    Karena saat ini masih dalam suasana pandemi covid-19, maka Bupati Bantaeng meminta kepada pengurus, SC dan OC agar dalam pelaksanaan MUSDA KAHMI Bantaeng yang kedua ini tetap memperhatikan protokol kesehatan pada semua tahapan proses kegiatan. Selain itu, Bupati Bantaeng juga menyarankan agar donor darah plasma bagi anggota dan masyarakat menjadi bahagian dalam rangkaian kegiatan MUSDA KAHMI Bantaeng, hal ini sangat penting di tengah suasana pandemi covid-19 seperti sekarang. 

    Di penghujung tahun 2020 tepatnya hari kamis, 31 desember 2020 pengurus MD KAHMI bersama SC dan OC telah melaksanakan rapat bersama dan menyepakati jadwal pelaksanaan MUSDA II KAHMI pada tanggal 5 pebruari 2021 mendatang. Selain itu panitia juga sudah merencanakan ruang rapat gedung DPRD Bantaeng sebagai pilihan tempat pelaksanaan MUSDA. 

    Sugianto Djafar, S. Pd yang merupakan eks ketua HMI komisariat Ahmad Dahlan yang saat ini menjadi sekretaris panitia pelaksana mengatakan bahwa hingga saat ini organizing committee atau panitia pelaksana terus menggenjot persiapan yang dibutuhkan dalam proses pelaksanaan MUSDA II KAHMI. Diantara persiapan yang dilakukan panitia adalah melakukan audience ke Bapak Bupati Bantaeng dan kepada semua stakeholder terkait. Kita berharap dukungan semua pihak dalam mensukseskan MUSDA II KAHMI Bantaeng, cetusnya lagi. 

    (Rahman)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini