-->
  • Jelajahi

    Copyright © Indometro Media
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    >

    Temukan Kami DI Fb

    Buruh Kembali Gelar Unjuk Rasa Terkait UU Cipta Kerja di Depan Graha Kepri Batam

    Senin, 02 November 2020, November 02, 2020 WIB Last Updated 2020-11-02T07:56:59Z

    Ads:

     

    indometro.id - Ratusan massa buruh berkumpul di depan Gedung Graha Kepri, Senin (2/11/2020).

    Massa telah mulai berkumpul di lokasi tersebut sejak pukul 09:30 WIB.

    Ratusan massa pada demo kali ini tergabung dalam Konfederasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI).

    Adapun tuntutan demo masih sama seperti sebelumnya, yakni pernyataan sikap tegas menolak UU Omnibus Law serta menuntut kenaikan upah minimum provinsi (UMP).

    "Mari kita sama-sama memperjuangkan penolakan terhadap Omnibus Law serta SK Gubernur tentang UMP!", tuntut Panglima Garda Metal FSPMI Batam, Suprapto.

    Akibat adanya demo, arus lalu lintas di jalan Raja Isa menuju Polsek Batam Kota pun ditutup. Kendaraan yang melintas pun dialihkan melewati jalur Pelayanan Samsat samping gedung Graha Kepri.

    Hingga berita ini ditulis, aksi massa masih berjalan kondusif, dengan tetap memperhatikan penggunaan masker sesuai dengan protokol kesehatan Covid-19.

    "Tetap jaga protokol kesehatan, pakai masker dan jaga jarak," tegas Suprapto. 

    (Baim)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini