-->
  • Jelajahi

    Copyright © Indometro Media
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    >

    Temukan Kami DI Fb

    Maju dipilkada bengkalis 2020,Abi Bahrun Belum Terima Dukuangan PKS

    redaksi
    Kamis, 02 Juli 2020, Juli 02, 2020 WIB Last Updated 2020-07-02T08:33:11Z

    Ads:

    Calon Bupati Abi Bahrun yang berpasangan dengan Calon Wakil Bupati (Cawabup) Herman Ahmad

    Bengkalis, indometro.id - Calon Bupati Abi Bahrun yang berpasangan dengan Calon Wakil Bupati (Cawabup) Herman Ahmad menyebut bahwa sampai saat ini belum menerima Surat Keputusan (SK) dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) untuk dukungan maju pada Pilkada Bengkalis 2020.

    "Sampai hari ini SK dari DPP PKS kepada siapapun belum turun, termasuk kepada saya, " kata Abi Bahrun, Rabu (02/07/2020) malam.

    Anggota DPRD Bengkalis dua periode ini mengingatkan kader PKS untuk patuh dan siap berjuang bersama kepada putusan SK DPP PKS yang kelak akan diberikan kepada siapapun.

    "Saya menghimbau sahabat dan simpatisan agar menjaga etika berkomunikasi yang santun terutama di media sosial (Medsos) dalam berkompetisi di Pilkada ini, " ungkap Abi Bahrun.

    Ketua Fraksi PKS DPRD Bengkalis ini juga tidak mengizinkan kepada seluruh simpatisan untuk memfitnah, menjelek-jelekan, mengghibah, membuka aib, serta memanaskan suasana.

    "Kami berharap jangan ada dilakukan politik adu domba antar kandidat dalam situasi apapun," jelasnya.

    Abi Bahrun juga berharap dalam pertarungan Pilkada Bengkalis yang dijadwalkan berlangsung pada Desember 2020 untuk berkompetisi secara sehat dan tidak melakukan blackcampain terhadap calon lain.

    "Mari kita berkompetisi secara sehat dan Bijaksana saling menghargai, saling menghormati demi membangun Kabupaten Bengkalis tercinta ke depan," harapnya.

    Sebelumnya di sejumlah media online terbit pemberitaan bahwa Ketua DPRD Bengkalis Khairul Umam mengatakan bahwa sinyal rekomendasi dukungan dari DPP PKS diberikan kepada Abi Bahrun yang berpasangan dengan Herman Ahmad pada Pilkada Bengkalis 2020.

    "Surat dari DPP PKS insya Allah ke Abi Bahrum, tapi yang jelas kepastiannya dari DPP, tapi saya sudah dapat info kalau ke Abi Bahrum, kemana pun yang dituju kita ikut saja, yang jelas dari pusat belum mempublikasikan." ujar Khairul Umam menjawab pertanyaan wartawan usai menghadiri pemusnahan 13,5 kg ganja kering di Polres Bengkalis, (01/07/2020).

    Selain itu Khairul Umam akan mendukung dan menghormati keputusan DPP untuk mendukung Abi Bahrun dan selanjutnya akan fokus menjalankan tanggung jawab sebagai Ketua DPRD Bengkalis.

    Pada Pilkada Bengkalis, Khairul Umam juga akan maju berpasangan dengan Emi Hasyim yang sebelumnya sudah mendapat dukungan dari DPP Partai Demokrat yang memiliki dua kursi di DPRD, namun dukungan dari PKS yang memiliki delapan kursi sampai saat ini belum juga didapatkan, karena Abi Bahrun dari partai yang sama juga maju dalam Pilkada Bengkalis tersebut.(anang)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini