-->
  • Jelajahi

    Copyright © Indometro Media
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    JustMarkets

    Temukan Kami DI Fb

    Bocah di Polewali Mandar Lahir Tanpa Anus, Perwira TNI Ini Turun Tangan

    redaksi
    Rabu, 18 Juli 2018, Juli 18, 2018 WIB Last Updated 2018-07-18T06:52:26Z

    Follow Yok Frend :

    @adv_kaharudinsyah.sh
    Bocah tanpa anus Polewali Mandar
    Berkat pertolongan perwira menengah TNI AD , Letkol Arhanud Dedi Setia, orangtua MH tak lagi risau pengobatan anaknya karena sudah ditanggung BPJS. (Liputan6.com/istimewa)
    INDOMETRO.ID-  Pasangan suami-istri, Syarifuddin (30) dan Asriani (25) kini tidak harus lagi bingung memikirkan biaya pengobatan anaknya, MH yang lahir tanpa anus.
    Berkat pertolongan perwira menengah TNI AD , Letkol Arhanud Dedi Setia, orangtua MH tak lagi risau pengobatan anaknya karena sudah ditanggung BPJS.

    Dedi merupakan Komandan Kodim 1402/Polmas ini mengaku prihatin dengan derita yang dialami bocah dua tahun asal Desa Puccadi, Kecamatan Luyo, Kabupaten Polewali Mandar. Oleh karena itu, dokter membuatkan lubang diperutnya sebagai saluran pembuangan bocah tersebut.
    "Informasi dari keluarganya, derita ini dialami Muhammad Firsa yang dilahirkan sejak 2016 lalu, harus membuang kotoran melalui lubang buatan di perut yang ditampung menggunakan kain," Kata Dandim melalui keterangan tertulisnya, Selasa (17/7/2018). 

    Melihat Kondisi tersebut, Dandim memerintahkan Babinsa Desa Puccadi untuk mendampingi mengurus BPJS agar bisa dilakukan penanganan medis lebih lanjut oleh dokter.
    "Agar bisa dilakukan penanganan lebih lanjut, Saya perintahkan Babinsa untuk mendampingi mengurus BPJS," Ungkap dia.

    Dandim berharap kepada seluruh Babinsa jajaranya agar peka terhadap kesulitan yang dialami warganya, "dampingi warga dan bantu mereka mengatasi kesulitan yang dialami," ujar Dedi.(lptn)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini