-->
  • Jelajahi

    Copyright © Indometro Media
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    JustMarkets

    Temukan Kami DI Fb

    Sambut Hari Kemerdekaan ke-78, Kodim 0119/BM dan Forkopimda Plus Bener Meriah Gelar Penanaman Pohon

    Yan Hasmadi
    Sabtu, 05 Agustus 2023, Agustus 05, 2023 WIB Last Updated 2023-08-05T08:32:04Z

    Follow Yok Frend :

    @adv_kaharudinsyah.sh






    Redelong, indometro.id

    Dalam rangka menyambut hari kemerdekaan Republik Indonesia ke-78, Pemerintah Kabupaten Bener Meriah Kodim 0119/BM bersama Pemkab Bener Meriah  menggelar Gotong royong (goro) massal dilanjutkan penanaman pohon bertempat di Central PDAM Tirta Bengi, Desa Bale Atu Kecamatan Bukit Kabupaten setempat. Jum'at 04 Agusutus 2023.


    Terlibat dalam kegiatan tersebut diantaranya, Pj Sekda Bener Meriah Armansyah SE.M.SI, Dandim 0119/BM Letkol Kav Ino Dwi Setyo Darmawan S.E., M.Han, Kapolres Bener Meriah AKBP Nanang Indra Bakti, S.H., S.I.K, Plt Asisten 1 Bener Meriah Khairmansyah SIp. M.Sc, Danramil Bukit Kapten Inf Trimo, Kapolsek Bukit Ipda T. Buchari.,S.H, Pasi Intel Yonif 114/SM Lettu Inf Dimas Koko, Wadanki 3 Yon B Pelopor Ipda Anasrullah S.Sos, Kepala KPH 2 Kab. Bener meriah Firdaus S.Hut, Kepala Dinas lingkungan Hidup Bener Meriah Hj. Susnaini S.Ag, Para Reje Kampung se-Kecamatan Bukit dan Staf Jajaran PDAM Tirta Bengi.







    Komandan Kodim 0119/BM Letkol Kav Ino Dwi Setyo Darmawan S.E M.Han dalam rilisnya mengatakan, dalam rangka menyambut HUT Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78 tahun 2023, Kodim 0119/BM dan Polres serta Pemerintah Kabupaten Bener Meriah mengadakan beberapa rangkaian kegiatan, salah satunya gotong royong massal dan penanaman pohon alpukat yang mana tujuannya untuk penghijauan sekaligus salah satu komoditi unggulan di wilayah  Bener Meriah yang sudah dilirik oleh daerah lain bahkan setiap musim sudah di kirim ke Wilayah Jawa.


    "Tentunya pohon yang sudah ditanami ini akan menjadi passive income bagi masyarakat di sekitar sini" imbuh Dandim.


    Kegiatan ini juga salah satu tindakan *Preemtif* (tindakan pada tingkat proses pengambilan keputusan,perencanaan) dan *Preventif* (tindakan/pelaksanaan melalui penataan baku instrumen ekonomi) yang *Proaktif* (tindakan tingkat produksi) dalam rangka menjaga kelestarian sumber daya terhadap setiap aktivitas yang mengancam kerusakan lingkungan, sumber daya di daerah pegunungan. tandas Dandim.

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini