-->
  • Jelajahi

    Copyright © Indometro Media
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    >

    Temukan Kami DI Fb

    Danramil 10/Candimulyo Ajak Petani Siapkan Ketersediaan Pangan di Masa Pandemi

    Narwan Eska
    Senin, 26 April 2021, April 26, 2021 WIB Last Updated 2021-04-26T06:21:22Z

    Ads:

    Danramil 10/Candimulyo Kapten Inf Sunarto di lokasi kerja bakti lancarkan saluran air.
    (Foto | Pendim 0705/Narwan Eska)

    Magelang, indometro.id -  Koramil 10/Candimulyo, bersama-sama warga  dan instansi terkait melaksanakan kerja bakti pembersihan saluran irigasi. Lokasi kegiatan yaitu di Desa Tegalsari, Candimulyo, Magelang, Jawa Tengah, Senin (26/4/2021).

    Sudah satu tahun wabah Covid-19 merajalela tentu banyak aktivitas masyarakat yang terkendala dengan situasi tersebut. Segala bentuk kegiatan khususnya sektor ekonomi terutama pertanian bisa dikatakan hampir tidak berkembang akibat pandemi. 

    Hal ini bisa dilihat dari jumlah petani yang menanam tanaman yang ada di lahan mereka. Tidak sedikit petani yang kehabisan modal bercocok tanam, mereka juga  kerja sampingan sebagai buruh serabutan agar dapat membiayai kehidupan sehari-hari.

    Menyikapi situasi semacam ini, Komandan Koramil-10/Candimulyo, Kapten Infanteri Sunarto  bersama-sama anggotanya, merasa terketuk hatinya. Mereka ingin senantiasa memberikan yang terbaik bagi masyarakat binaan dalam menghadapi masa sulit. Utamanya dalam bidang ketahanan pangan di suasana pandemi saat ini.

    Danramil selalu menghimbau dan mengingatkan kepada seluruh masyarakat binaan agar jangan mudah putus asa. Sebab fenomena kali ini bukan hanya para petani saja yang mengalami dampak dari pandemi Covid-19 saat ini.

    “Namun situasi seperti ini dirasakan juga oleh seluruh masyarakat  Indonesia, bahkan dunia,” terang Danramil.

    Irigasi sudah mengalir lancar, Kapten Sunarto juga menghimbau kepada seluruh warga binaan, kususnya warga desa Tegalsari yang berprofesi sebagai petani, agar tetap semangat dalam mengelola lahan garapanya dengan maksimal. Dia mengajak  para petani mengolah sawah ladang  untuk memenuhi kebutuhan keluarga.

    “Syukur bisa mencukupi bagi warga Candimulyo. Sebab menyiapkan ketersediaan bahan  pangan bagi masyarakat merupakan salah satu bentuk ketahanan negara yang harus kita perjuangkan,” pungkas Sunarto. 

    (Pendim0705/Narwan Eska)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini