Indometro.id, PALEMBANG -
Pembangunan Fasilitas Penunjang di Markas Kodim (Makodim) 0418/Palembang saat ini telah memasuki tahap akhir atau finishing, khususnya pada pembangunan rumah jaga dan ruang piketan.
Komandan Kodim 0418/Palembang, Letkol Arh Erik Novianto, S.Sos, mengatakan bahwa progres pembangunan berjalan sesuai rencana dan ditargetkan segera rampung agar dapat segera dimanfaatkan untuk mendukung tugas-tugas satuan.
“Pembangunan rumah jaga dan ruang piketan ini merupakan bagian dari upaya peningkatan sarana prasarana Makodim guna menunjang kesiapsiagaan serta pelayanan kepada masyarakat,” kata Letkol Arh Erik Novianto, Jumat (2/1/2026).
Ia menjelaskan, keberadaan rumah jaga dan ruang piketan yang representatif sangat penting untuk mendukung fungsi pengamanan markas, kesiapan personel, serta kelancaran koordinasi dalam pelaksanaan tugas kewilayahan.
Menurutnya, selain meningkatkan kenyamanan dan keamanan lingkungan Makodim, pembangunan fasilitas tersebut juga diharapkan dapat memperkuat profesionalisme prajurit dalam menjalankan tugas pokok TNI AD, khususnya di wilayah Kota Palembang.
Kodim 0418/Palembang berkomitmen untuk terus melakukan pembenahan dan peningkatan fasilitas secara bertahap, sekarang Lagi di bangun Rumah Jaga,Piketan dan akan di bangun juga Aula Makodim dan Parkiran Mobil ,seiring dengan tuntutan tugas dan dinamika keamanan wilayah yang terus berkembang.
( Jhon ). IM


Posting Komentar untuk "Kodim Palembang Terus Berbenah, Pembangunan Fasilitas Kodim 0418/Palembang Masuki Tahap Finishing"