Reduce bounce ratesindo Dzikir Akhir Tahun di Masjid Al-Aziz Pangkalaseang Baru Dirangkaikan Sosialisasi Umroh Bayar Nanti - Indometro Media

Dzikir Akhir Tahun di Masjid Al-Aziz Pangkalaseang Baru Dirangkaikan Sosialisasi Umroh Bayar Nanti

 

IndoMetro.id – Banggai_Pangkalaseang Baru,Mengisi momentum pergantian tahun dengan kegiatan bernuansa religius, masyarakat Desa Pangkalaseang Baru menggelar dzikir akhir tahun di Masjid Al-Aziz, Rabu malam (31/12/2025). Kegiatan tersebut berlangsung khidmat dan diikuti oleh jamaah dari berbagai kalangan.


Dzikir bersama ini dipimpin oleh tokoh agama setempat, Bapak Mujid L. Mutu, yang mengajak jamaah untuk menjadikan akhir tahun sebagai momentum muhasabah diri serta meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT.


Selain dzikir akhir tahun, kegiatan tersebut juga dirangkaikan dengan sosialisasi program umroh “bayar nanti”. Sosialisasi ini dibawakan oleh pemateri dari PT. Samira Ali Wisata Kabupaten Banggai, yakni Bapak Budi Saada, S.Pd.I bersama Ibu Nurjaeda Ambado, S.Pd.


Kegiatan sosialisasi ini terselenggara atas undangan Ibu Siti Angriani Hamsah, S.Pd, selaku Mitra Samira Banggai, sebagai bagian dari upaya memberikan edukasi dan solusi ibadah umroh bagi masyarakat.


Dalam pemaparannya, para pemateri menyampaikan bahwa program umroh “bayar nanti” dihadirkan sebagai solusi dahsyat bagi umat Islam untuk dapat berangkat ke Baitullah tanpa terkendala biaya besar di awal. Calon jamaah cukup melakukan pembayaran awal sebesar Rp15 juta, yang sudah mencakup biaya pendaftaran, pengurusan paspor, serta kebutuhan administrasi lainnya.


Program ini diharapkan mampu menjadikan yang sulit menjadi mudah berumroh, yang lambat menjadi lebih cepat, serta menawarkan solusi keberangkatan umroh dalam waktu 30 hari, sesuai dengan ketentuan yang berlaku.


Skema pembayaran fleksibel tersebut mendapat sambutan positif dari jamaah yang hadir. Program ini dinilai memberikan kemudahan dan harapan baru bagi masyarakat untuk dapat mewujudkan niat ibadah umroh secara lebih terencana dan transparan.


Melalui kegiatan dzikir akhir tahun yang dirangkaikan dengan sosialisasi ini, masyarakat diharapkan tidak hanya memperoleh penguatan spiritual, tetapi juga mendapatkan informasi yang jelas, terpercaya, dan solutif terkait program umroh yang ditawarkan.

Posting Komentar untuk "Dzikir Akhir Tahun di Masjid Al-Aziz Pangkalaseang Baru Dirangkaikan Sosialisasi Umroh Bayar Nanti"

PELUANG TIAP DAERAH 1 ?