-->
  • Jelajahi

    Copyright © Indometro Media
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    >

    Temukan Kami DI Fb

    Wujudkan Balita Sehat, Babinsa Koramil 12/Sry Dampingi Pelaksanaan Posyandu di Desa Binaan

    Sabtu, 21 Agustus 2021, Agustus 21, 2021 WIB Last Updated 2021-08-21T03:35:58Z

    Ads:

    Wujudkan Balita Sehat, Babinsa Koramil 12/Sry Dampingi Pelaksanaan Posyandu di Desa Binaan


    Aceh Timur, indometro.id – 

    Posyandu (pos pelayanan terpadu) merupakan upaya pemerintah untuk memudahkan masyarakat dalam memperoleh pelayanan kesehatan ibu dan anak serta salah satu bentuk fasilitas kesehatan yang diutamakan untuk ibu dan anak, khususnya balita. 

    Babinsa Koramil 12/Sungai Raya Kodim 0104/Aceh Timur Serda Suprapto pada kesempatan tersebut melakukan pendampingan Posyandu kepada Bidan Desa Bukit Drin, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Aceh Timur, Jum’at (20/08/2021).

    Serda Suprapto selaku Babinsa setempat menyampaikan sebelum melaksanakan posyandu para peserta diwajibkan  melakukan tahapan Prokes meliputi pengecekan suhu tubuh, penggunaan masker dan diharuskan untuk mencuci tangan dengan sabun sebelum masuk ke Posyandu demi keamanan kesehatan petugas dan peserta Posyandu.

    "Pada kesempatan ini saya bersama Bidan desa dan kader Posyandu Bukit Drin melaksanakan pengukuran tinggi dan berat badan serta memantau tumbuh kembang anak, sehingga anak terhindar dari risiko kekurangan gizi atau gizi buruk,” ujarnya.

    Bidan Desa Pipin Mutiasari, Amd. Keb. mengucapkan terimaksihnya kepada Babinsa yang telah mendampingi kami dalam kegiatan Posyandu ini sehingga dengan kehadiran Babinsa dapat memberikan motivasi kepada masyarakat untuk mengikuti posyandu.

    “Selain membantu dalam kegiatan Posyandu, pak Banbisa juga memberikan himbauan kepada perseta Posyandu agar selalu waspada terhadap wabah Covid-19 dengan selalu menerapkan disiplin Protkes,” tutupnya.

    Mhd

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini