-->
  • Jelajahi

    Copyright © Indometro Media
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    JustMarkets

    Temukan Kami DI Fb

    sebagai bentuk solidaritas Babinsa Koramil 0822/11 Tapen Bantu Pembangunan Pondok Pesantren

    Senin, 04 April 2022, April 04, 2022 WIB Last Updated 2022-04-04T05:17:53Z

    Follow Yok Frend :

    @adv_kaharudinsyah.sh
    Bondowoso-indometro.id.
    Sejumlah anggota TNI Kodim 0822/Bondowoso bersama warga Dusun Jatian Desa Jurang Sapi Kecamatan Tapen Kabupaten Bondowoso melaksanakan gotong royong pembangunan Pondok Pesantren Salafiyah, Senin (4/4/2022).
    Babinsa Jurang Sapi Koramil 0822/11 Tapen Kodim 0822/Bondowoso Serda Wawan S. menyampaikan keikutsertaan anggota TNI dalam pembangunan Pondok Pesantren ini merupakan salah satu cara untuk mewujudkan kemanungalan TNI dan Rakyat.

    Selain itu untuk memberi motivasi kepada masyarakat agar senantiasa mengendepankan kebersamaan dalam sejumlah aspek pembangunan.
    "Dengan semangat kegotong royongan seluruh warga melaksanakan kegiatan pembangunan Ponpes yang dipelopori oleh Kepala Kelurahan, Babinsa dan Panitia Pembangunan Ponpes," ulasnya.

    Ustad Mahfud, salah satu pengurus Ponpes menyebutkan keberadaan TNI khususnya Babinsa sangat di rasakan oleh masyarakat sekitar karena selalu hadir pada kegiatan maupun pemecahan masalah desa.

    "Terlihat peran Babinsa yang menyemangati kita semua ikut serta dalam kegiatan gotong royong itu. Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh warga Desa Jurang Sapi yang telah iklhas menyumbangkan tenaganya dalam pembangunan Ponpes ini. Dengan adanya Babinsa bersama kami masyarakat tambah semangat dalam bekerja" ungkapnya.

    Sumber Pendim0822

    (Ahyar Rosyid)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini