Akhir Pekan, Polres Tebing Tinggi Kembali Gelar Patroli Presisi di Seputaran Kota

Daftar Isi



Tebing Tinggi, Indometro.id –

Memasuki akhir pekan, personel Polres Tebing Tinggi kembali menggelar patroli presisi dalam rangka menindak pelaku balap liar dan razia penginapan yang dijadikan tempat prostitusi di seputaran kota wilayah hukum Polres Tebing Tinggi, Sabtu malam (8/7/2023) pukul 23.00 WIB.

Hal ini disampaikan Kapolres Tebing Tinggi AKBP Andreas Luhut Jaya Tampubolon, S.IK, M.K.P. melalui Kasi Humas AKP Agus Arianto, Minggu (9/7) mengatakan pelaksanaan patroli presisi dipimpin oleh Pawas AKP Jamintar selaku Pawas Tim I yang diikuti Kanit 1 Sat Narkoba Polres Tebing Tinggi Ipda Jhon Pelawi, SH, Kanit 4 Sat Intelkam Polres Tebing Tinggi Ipda Edy Syahputra, Kanit Turjawali Sat Samapta Polres Tebing Tinggi  Ipda Jongkas Manurung, Kanit IV Sat Reskrim Polres Tebing Tinggi Ipda Benny P Hutasoit dan Kanit Patroli Sat Lantas Polres Tebing Tinggi Ipda Hst Purba.

"Personel Tim I yang terlibat Sprint Tim Sus Patroli Presisi sebanyak 17 orang dengan menggunakan satu unit mobil dinas Sat Lantas Polres Tebing Tinggi," ujar Kasi Humas. 

Adapun lokasi kegiatan patroli presisi dimulai dari Jalan Imam Bonjol, Jalan Soekarno Hatta Kelurahan Tambangan Hulu Kecamatan Hilir dan Jalan Yos Sudarso Kota Tebing Tinggi.

"Saat pelaksanaan patroli di Jalan Imam Bonjol, petugas menemukan adanya sekelompok pemuda yang nongkrong namun sudah diberikan imbauan dan sudah dibubarkan," lanjutnya. 

Kasi Humas menjelaskan, giat patroli presisi Polres Tebing Tinggi dilaksanakan untuk mengantisipasi para pelaku balap liar serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat Kota Tebing Tinggi.

"Patroli berakhir pada pukul 03.30 WIB, selama kegiatan berlangsung situasi dalam keadaan aman dan kondusif," tandasnya. 


(AS/IY)






Posting Komentar

banner image
Ads:

banner image
JustMarkets