-->
  • Jelajahi

    Copyright © Indometro Media
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    >

    Temukan Kami DI Fb

    Kecelakaan Maut Terjadi di Tarahan Lampung Selatan, 4 Korban Tewas di Tempat

    redaksi
    Selasa, 21 Januari 2020, Januari 21, 2020 WIB Last Updated 2020-01-21T08:17:02Z

    Ads:

    Kecelakaan Maut Truk Vs Truk di Tarahan Lampung Selatan, 4 Korban Tewas di Tempat
    ist

    INDOMETRO.ID – Kecelakaan maut kembali terjadi di jalan lintas Sumatera (Jalinsum), Kilometer (Km) 22-23 Dusun Sukabanjar, Desa Tarahan, Kecamatan Katibung, Kabupaten Lampung Selatan, Lampung. Dua truk bertabrakan dan mengakibatkan empat orang tewas di tempat dan satu luka parah.

    Adapun identitas korban yang meninggal dunia dalam kecelakaan maut pada Senin (20/1/2020) tersebut, yakni, Simin (59), pengemudi truk BG-8197-LR, warga Sumatera Selatan dan Asin Sumarno (45), pengemudi truk BE-9068-BU, warga Bandar Lampung.

    Kemudian, Yanti Rosmala (48), penumpang truk, warga Pasar Minggu Kota Jakarta Selatan dan Muhammad Khairul Anam (24), penumpang sepeda motor BE-5326-OS, warga Kecamatan Natar Lampung Selatan.

    Informasi dari Sat Lantas Polres Lampung Selatan, kecelakaan bermula saat truk Hino BG 8197 LR yang dikemudikan Simin (59), melaju dari arah Bakauheni menuju Bandar Lampung. Saat melintas di lokasi kejadian, truk Hino BE 9068 BU yang dikemudikan Sumarno (45), melaju dari arah berlawanan.

    Diduga karena mengalami rem blong, truk yang dikemudikan Simin menabrak truk yang dikemudikan Sumarno. 

    Kedua kendaraan yang terlibat kecelakaan lalu lintas terguling, lalu menghantam sepeda motor BE 5326 OS yang berada di depannya. Dua truk tersebut menghimpit pengendara motor. Kecelakaan melibatkan tiga kendaraan ini mengakibatkan empat korban tewas.

    Warga dan petugas kepolisian mengevakuasi para korban ke Rumah Sakit Bob Bazar Kalianda. Saat ini, empat korban tewas masih di kamar jenazah. Sementara korban selamat, pengendara sepeda motor BE-5326-OS Wawan (27), masih dirawat intensif karena mengalami luka berat.

    “Dari empat korban tewas, satu perempuan dan tiga luka-luka. Dari hasil pemeriksaan, keempatnya meninggal dunia karena mengalami luka-luka berat,” kata Dokter Forensik RSUD Bob Bazar Kalianda, Andri.

    Saat ini, kasus kecelakaan lalu lintas yang mengakibatkan empat nyawa korban melayang tersebut ditangani oleh Unit Laka Lantas Sat Lantas Polres Lampung Selatan. Polisi telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan meminta keterangan dari para saksi mata terkait kecelakaan.


    berita ini bersumber dari inews
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini