-->
  • Jelajahi

    Copyright © Indometro Media
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    >

    Temukan Kami DI Fb

    Ratusan Rumah Di Kertapati Palembang Ludes Terbakar

    redaksi
    Kamis, 11 Juli 2019, Juli 11, 2019 WIB Last Updated 2019-07-11T04:05:27Z

    Ads:


    INDOMETRO.ID -  Ratusan rumah Terbakar  Hebat, Akibat Kompos gas ditinggal dalam keadaan menyala, dan diduga meledak, ratusan rumah semi permanen terbuat kayu (Rumah Panggung) di Jalan Ki Kemas Rindo, Lorong Santai, RT 26, 28 RW 5, Kelurahan Ogan, Kecamatan Kertapati Palembang ludes terbakar, Rabu 

     Peristiwa kebakaran ini terjadi ini sekitar pukul 09.38, dimana api berasal dari salah satu rumah warga RT 28 yakni Asmawati (50) hingga api dengan cepatnya membakar rumah disekitarnya.

    Kami  tadi awalnya melihat asap dari rumah Asmawati, lalu saya teriak, kebakaran, kebakaran, tak lama warga berhamburan. Dan terdengar suara ledakan sebanyak 3 kali, kayak bunyi dentuman, " kata Amri.

    Ia, Mendengar suara ledakan, Lanjutnya, warga berhamburan keluar rumah. Dengan alat seadanya, warga pun memadamkan kobaran api.

    Kejadian kebakaran  angin yang kuat dan jalan kondisi jalan yang sempit, menyusahkan petugas pemadam kebakaran untuk masuk ke dalam lokasi.




    Api pun dengan cepat melalap puluhan rumah warga.

    "Api nya cepat sekali pak membesar, pemadam pun sudah masuk ke lokasi. Jadi dengan alat seadanya kita berjibaku memadamkan kobaran api. Sedang petugas pun terpaksa masuk lokasi dengan memanjang selang," Katanya.

    Pantauan  Media  lapangan, kobaran api pun berhasil dipadamkan sekitar pukul 12.45.

    Ketua RT 28, A Kasim mengatakan, api berasal dari rumah Asmawati yang meninggalkan rumah dengan kompor gas menyala. "Dia ini pak meninggalkan rumah dengan kompor gas menyala karena sedang masak. Akibatnya rumahnya terbakar dan terdengar suara ledakan hingga tiga kali," ujarnya , Rabu 

    Kondisi angin yang kencang, lanjut dia, api langsung membakar rumah disekitarnya hingga puluhan warga dari RT 28 dan RT 26 berlarian ke luar rumah.

    Peristiwa kebakaran ini warga kaget dan keluar rumah dengan kondisi seadanya serta ada beberapa warga juga menyelamatkan beberapa barang berharganya karena melihat kondisi api yang semakin besar hingga Menghanguskan ratusan rumah," ujarnya 

    Terpisah  Lurah Ogan Baru, Edi Alvian menjelaskan, akibat kejadian kebakaran ini 60 Kepala Keluarga (KK) dari RT 26 dan 90 KK dari RT 28 harus kehilangan tempat tinggal akibat insiden kebakaran ini.

    "Kebakaran  Hebat  yang terjadi ini menurut data yang kita dapatkan ada sekitar 100 rumah yang terbakar, insiden kebakaran ini dilatari oleh salah satu warga yang meninggalkan rumah dengan kondisi kompor gas menyala atau sedang memasak," katanya.


    Kapolsek Kertapati, AKP Polin Eternal Agustinus Pakpahan membenarkan adanya kebakaran yang terjadi di Jalan Ki Kemas Rindo, Lorong Santai, Kelurahan Ogan, Kecamatan Kertapati Palembang.

    Kejadian Asal api belum dapat kita pastikan, namun informasi yang beredar api berasal dari salah satu warga yang minggalkan rumah dalam kondisi kompor gas menyala, untuk kerugian materi belum dapat kita pastikan," tutupnya, sambil mengatakan untuk kerugian rumah sekitar 100 unit rumah, dan untuk korban jiwa dalam kebakaran ini tidak ada korban jiwa. (Raharja)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini